Launching Gerakan Sejuta Koin, Kepala KUA Semangati Jajarannya Berinvestasi Akhirat

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Rilau Ale, (KUA Rilau Ale) Menindak lanjuti program Gerakan sejuta Koin maka Kantor Urusan Agama Kec Rilau Ale Launching Gerakan Sejuta Koin untuk wakaf Pendidikan Madrasah dan Pondok Pesantren, Kamis (4/3/2021) di aula KUA Rilau Ale.

Akmal, S.Ag.MA, kepala KUA Rilau Ale, dalam arahannya menyebutkan bahwa program ini merupakan inovasi Kakanwil Kemenag Provinsi Sulawesi Selatan, kemudian ditindak lanjuti sampai di tingkat Kabupaten bahkan sampai ditingkat Kecamatan termasuk di lingkup KUA Rilau Ale.

“ada empat fokus pembangunan ini, madrasah edukasi alam, madrasah luar biasa, madrasah kebahasaan, dan asrama anak pulau” jelas Akmal.

Akmal menjelaskan meskipun hasil wakaf ini ditujukan kepada pendidikan madrasah dan pondok pesantren, ia meminta jajarannya berpartisipasi aktif dalam menyukseskan kegiatan ini sebagai bentuk perhatian kita kepada generasi penerus bangsa di madrash dan pondok pesantren sehingga terwujud generasi yang beriman, berakhlakul karimah dan berilmu pengetahuan.

Pejabat yang pernah menduduki jabatan kepala KUA Bulukumpa ini juga membakar semangat kepada seluruh jajaran KUA Rilau Ale untuk menyisihkan sebagian hartanya untuk investasi akhirat. “karena sedekah, infak, dan wakaf merupakan amalan yang tak terputus nilainya di akhirat kelak” tutup Akmal (AAR)


Daerah LAINNYA