40 Peserta PDWK Keluarga Sakinah Diharap Jadi Tutor Sebaya

Pangkajene (Humas Sidrap) - Balai Diklat Keagamaan Makassar menggelar Pelatihan Teknis Keluarga Sakinah di Wilayah Kerja (PDWK) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang.

PDWK tersebut diikuti 40 peserta meliputi para Penyuluh Agama Islam dan Penghulu pada KUA Kecamatan se Kabupaten Sidenreng Rappang.

Ketua Panitia, Suhartini dalam laporannya mengatakan Sasaran kegiatan ini adalah terwujudnya 40 Penyuluh Agama Islam dan 40 Penghulu yang memahami betul materi terkait Keluarga Sakinah.

"Kegiatan ini dilaksanakan selama enam hari, mulai 26-31 Januari 2023 bertempat di Kabupaten Sidrap tepatnya ruang Multimedia MTs Ma'had DDI Pangkajene,"Ucapnya

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Sidrap dalam sambutannya mengharapkan kepada seluruh peserta PDWK ini kiranya menjadi tutor sebaya bagi rekan kerja lainnya

"Jadi bapak/ibu selanjutnya menjadi tutor sebaya menjadi pengajar bagi para Penyuluh dan Penghulu lainnya di Kabupaten Sidenreng Rappang utamanya dalam pembelajaran terkait Keluarga Sakinah,"Ucapnya

Selanjutnya, Muhammad Idris Usman juga menyoal terkait kasus perceraian di Kabupaten Sidrap, ia berharap para Alumni PDWK Keluarga Sakinah ini dapat mengaplikasikan ilmunya ditempat kerja masing-masing sehingga pemberdayaan Keluarga Sakinah mampu menjadi salah satu langkah dalam menurunkan angka perceraian di Kabupaten Sidrap

​​​​​​​

Terakhir, Kakan Kemenag Sidrap membuka secara resmi PDWK Keluarga Sakinah Balai Diklat Keagamaan Makassar di Kantor Kemenag Kabupaten Sidrap yang ditandai dengan pemasangan id card peserta PDWK oleh Kakan Kemenag Sidrap bersama Ketua Panitia PDWK.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Subbag TU, Mustari Mustafa, Kepala Seksi Bimas Islam, H. Abd. Rahim, para Panitia dari BDK Makassar dan Kepegawaian Kemenag Sidrap.(af)


Daerah LAINNYA