Di Kota Madinah, Kakan Kemenag Bone Dilantik Jadi Kabid Urais

Madinah, (Humas Bone) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone Wahyuddin Hakim dilantik dan diambil sumpahnya menjadi Kepala Bidang Urusan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan.

Ia dilantik langsung oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Selatan H. Khaeroni bersama enam pejabat administrator lainnya di Aula II Kanwil Kemenag Sulsel, Kamis (1/12/2022).

Uniknya, Kepala Kantor Kemenag Bone Wahyuddin Hakim mengikuti pelantikan didampingi istrinya melalui virtual zoom disebabkan dirinya sedang melaksanakan Ibadah Umrah. Ia mengikuti pelantikan di Hotel Rawdat Al Safwah Kota Madinah yang posisinya bersebelahan dengan Masjid Nabawi Madinah. Seakan memenjadi momen yang spesial dari sang pencipta.

Menurutnya, suatu awal yang baik karena dilantik di kota tempat tinggal Nabi, saat melaksanakan ibadah umrah di Madinah. Wahyuddin Hakim juga mengabarkan jika dirinya tidak menyangka akan dilantik sehingga harus mengikuti pelantikan dan pengambilan sumpah melalui virtual zoom.

Untuk diketahui bahwa, ketujuh pejabat administrator setingkat pejabat eselon tiga ini mengucapkan sumpah jabatan didampingi rohaniwan Sawedi dan Kabag TU Ali Yafid bersama Kabid Penaiszawa Abd. Gaffar selaku saksi. 

Kepada pejabat yang dilantik, Kakanwil Khaeroni dalam arahannya mengungkapkan bahwa dirinya sengaja melakukan pelantikan pada tanggal 1 Desember agar mudah di ingat. 

Menyoal tentang mutasi jabatan yang ia lakukan, Kakanwil Khaeroni mengatakan bahwa hal tersebut merupakan persoalan biasa dalam suatu organisasi. 

Mantan Kabiro AUAK IAIN Kendari ini lantas mengingatkan kepada para pejabat yang baru saja dilantik agar tidak mengkhianati sumpah jabatan yang diikrarkan. 

"Saya berpesan kepada pejabat agar tidak mengkhianati sumpah jabatan yang diikrarkan.  Jangan khianati Allah dan Rasulnya. , Jangan mengkhianati amanah yang di berikan," tegasnya.

Adapun amanah berikut yang dipesankan Kakanwil adalah para pejabat yang dilantik diharapkan untuk melaksanakan dan mensukseskam 7 program proritas Menag RI Yaqut Cholil Qoumas. 

Selain itu, Khaeroni juga meminta kepada Kakan Kemenag yang baru dilantik untuk berkolaborasi dengan stakenholder yang lain, karena saat ini, kata dia, bukan lagi masanya masing-masing berdiri sendiri akan tetapi harus saling terkait satu sama lain. 

"Semua pihak harus berkolaborasi dengan pemerintah daerah karena obyeknya sama-sama masyarakat Sulawesi Selatan,bahkan jika perlu bersenyawa dengan catatan masih bersenyawa dengan program Kementerian Agama," pungkasnya.

Berikut nama-nama pejabat administrator lingkup Kanwil Kemenag Sulsel yang dilantik dan diambil sumpahnya : 

1. H. Ramli Rasyid, S. Ag., M. Pd. I., Arsiparis Ahli Muda pada Bidang Pendidikan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, mendapat promosi jabatan menjadi Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang.

2 H. Solihin, S. Kom., M. A., Analis Kebijakan Ahli Muda pada Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor  Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, juga mendapat promosi jabatan menjadi Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Takalar 

3. H. Muh. Tonang, S. Ag., M. Ag., meninggalkan jabatan lama sebagai Kepala Bidang Urusan Agama Islam Kantor  Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan menjadi

Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan. 

4. Dr. H. Wahyuddin Hakim, S. Pd., M. Hum, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten  Bone mengisi kekosongan jabatan yang ditinggalkan M. Tonang sebagai Kepala Bidang Urusan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan. 

5. Drs. H. Abd. Hafid M. Talla, M. A.P., Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Maros ini menjelang masa pensiun kembali ke tanah kelahiran menjadi Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone. 

6. Dr. H. Muhammad, S. Ag., M. Ag, putra Bau-Bau yang sebelumnya menduduki jabatan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Takalar diberi tugas baru sebagai Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Maros, dan 

7. H. Irman, S. Ag., M. Si.,  Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang, menjadi Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar. (Ahdi)


Daerah LAINNYA