Di Mesjid Jami' Al- Fauza, H. Muhammad Baca Khutbah dan Pembinaan Majelis Taklim.

Takalar, Humas Takalar,  Kepala Kantor Kementerian agama kabupaten Takalar H. Muhammad membawakan khutbah Jum'at di  Mesjid Jami' Al- Fauza BTN Pepabri Bajeng Kelurahan Bajeng Kecamatan Pattallassang Takalar  Jum'at , 5 Agustus 2022.

Usai salat Jum'at, H. Muhammad lanjut memberikan pembinaan Kepada Pengurus  Majelis Taklim Mesjid Jami' Al- Fauza BTN Pepabri Bajeng Kelurahan Bajeng Kecamatan Pattallassang Takalar.

Di dampingi Kepala KUA Pattallassang Murdani Sandja, H. Muhammad menyampaikan berbagai pesan  dan harapan - harapan terkait pengembangan pendidikan keagamaan melalui majelis taklim.

Sebagai lembaga non formal, menurut Muhammad majelis taklim memiliki fungsi keagamaan dan pendidikan bagi masyarakat.

Majelis Taklim merupakan lembaga pendidikan keagamaan yang tidak terikat oleh waktu dan tempat, majelis taklim terbuka bagi masyarakat tanpa membedakan kedudukan dan  jenis kelamin, ujar Muhammad.

Muhammad juga  meminta  majelis taklim Mesjid Jami' Al- Fauza melalui pertemuan - pertemuannya untuk  mengangkat tema kerukunan umat beragama, memperkuat toleransi antar umat beragama.

Pada kesempatan itu pula dalam rangka mensukseskan pekan Merdeka Toleransi , H. Muhammad mengajak  jajaran pengurus majelis taklim untuk ikut berpartisipasi pada kegiatan Karnaval Merdeka Toleransi di Lapangan Karebosi, Sabtu 20 Agustus 2022
. ( D,Tola ).


Daerah LAINNYA