H. Wahyuddin Hakim Kukuhkan Puluhan Guru RA

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Watampone, (Inmas Bone) – Pengukuhan pengurus baru Kelompok Kerja Guru (KKG) dan Kelompok Kerja Kepala Raoudhatul Athfal (K3RA) periode 2019 s.d 2021 berlangsung di Aula Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupten Bone, Jumat (30/8/2019).

Acara tersebut dihadiri Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Kabupaten Bone Drs. H. Kasmaruddin, M.Pd beserta staf, Pengawas Madrasah dan para Kepala Madrasah se Kabupaten Bone.

Pengukuhan dilakukan langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bone Dr. H. Wahyuddin Hakim, M.Hum kepada puluhan pengurus KKG RA dan K3RA. H. Wahyuddin menyampaikan bahwa pengukuhan pengurus tersebut merupakan peningkatkan kualitas pendidikan di RA.

“Pengukuhan pengurus ini akan dijadikan motivasi dan bagian dari peningkatkan kualitas pendidikan RA di Kabupaten Bone”, ungkap H. Wahyuddin.

Ia juga menyampaikan rasa syukurnya karena RA telah terbentuk pengurus KKG RA dan K3RA. Selama ini para tenaga pendidik RA bergerak dalam wadah Ikatan Guru Raodhatul Athfal (IGRA). (ah/arf)


Daerah LAINNYA