Instruksikan Lakukan Pendataan Untuk Insentif Guru Saafiyah Di Apel Pagi

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Enrekang (Humas Enrekang) Seluruh pegawai Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang diharapkan laksanakan Program Bersih, Indah Rapi (BRI) yang dilaksanakan tiap hari Jumat, ucap Kasi PD Pontren dalam arahan Apel pagi, 12/03/21.

Apel pagi yang diikuti seluruh pegawai Kantor Kemenag Enrekang yang dilaksanakan di halaman Kantor Kemenag Enrekang. Seksi PD Pontren saat ini masih melakukan monitoring pelaksanaan ujian di Pondok Pesantren Salafiyah Imam Asy-Syafi'i Santunan Kecamatan Maiwa lanjut Askar Muji.


Untuk lembaga Pendidikan Agama Islam dalam hal ini data Emis, kami masih dalam proses pendataan yang bekerja sama dengan KUA dan Penyuluh Agama se-Kabupaten Enrekang guna mendata Pendidikan keagamaan dalam hal ini Taman Pendidikan Quran (TPQ) dan Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT).

Diakhir sambutan Askar menyampaikan bahwa saat ini Seksi PD Pontren juga melakukan pendataan guru-guru dan tenaga pendidik Pondok Pesantren Salafiyah yang selanjutnya akan diberikan tunjangan insentif dari Kementerian Agama Republik Indonesia. (bob)


Daerah LAINNYA