Jamaah Haji Kloter 5 UPG Tuntaskan Seluruh Rangkaian Ibadah Haji Di Tanah Suci Mekah

Jamaah Haji Kloter 5 UPG Tuntaskan Seluruh Rangkaian Ibadah Haji Di Tanah Suci Mekah

Mekah (Humas Bantaeng) Ahad 24 Juli 2022 Jamaah Haji Kloter 5 UPG telah melaksanakan semua rangkaian ibadah Hajinya di tanah suci mekah di tandai dengan kegiatan tawaf Wada' atau tawaf perpisahan, selanjutnya tepat pukul 17.30 waktu Arab Saudi (WAS) pendorongan ke Madinah dengan menggunakan 9 bus, dan tiba pada pukul 23.30 WAS .

Kloter 5 UPG berjumlah 393 orang  dengan rincian  4 orang PPIH Kloter, 2 orang PHD dan 387 orang jamaah, mengawali sholat arbain  waktu shubuh sesuai dengan hasil tanda tangan (atarhil) dengan Muasassah.

Selain jamaah di berikan waktu untuk menyempurnakan sholat arbain di Madinah, Kloter 5 juga di berikan jadwal untuk ziarah ke Raodah hari Selasa, 26 Juli 2022; jamaah perempuan diberi jadwal jam 8.00-8.30 pagi sementara jamaah laki laki jam 02.00-02.29 dini hari, selanjutnya jamaah juga diberikan pasilitas ziarah di beberapa tempat selama berada di Madinah, hanya saja sampai saat ini belum terjadwal.

Alhamdulillah, semua jamaah kloter 5 sehat walafiat dan saat ini semua berada di Madinah.

Ustad H. Arifuddin selaku Petugas Pembimbing Ibadah dalam kloter 5 Embarkasi Makassar yang tergabung dalam 4 Kabupaten/Kota ini berharap kepada seluruh masyarakat Indonesia dan khususnya Masyarakat Kabupaten Bantaeng agar mendoakan seluruh jamaah haji kloter 5, semoga seluruh jamaah haji senantiasa diberikan kesehatan dan keselamatan dalam melaksanakan ibadah selama berada di Madinah. (H. Arifuddin/Spr)


Daerah LAINNYA