Kakan Kemenag Bone Pantau Ujian PPG di MTsN 1 Bone

Foto Grafi: Ahdi Hidayat

Watampone, (Humas Bone) – Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone laksanakan kegiatan Ujian Seleksi Kompetensi Akademik Pendidikan Profesi Guru (USKA-PPG) Madrasah Tahun 2023.

Kegiatan dipusatkan di MTsN 1 Bone pada tanggal, 25 – 26 Maret 2023. Ujian PPG diikuti 952 orang guru madrasah baik tingkat MI, MTs dan MA. Pelaksanaan ujian PPG menggunakan enam ruang belajar dan terdiri dari tiga sesi. Setiap ruangan diisi 32 peserta.

Untuk sampai ke tahap ujian, peserta dari guru madrasah ini tidak hanya mendaftar dan mengikuti tes. Namun peserta harus memperlihatkan syarat demi syarat yang telah dilalui.

Staf Seksi Pendidikan Madarasah, Habibu Rachman menjelaskan bahwa peserta Ujian PPG memiliki NPK, latar belakang pendidikan linier dengan mata pelajaran yang diajarkan, jumlah jam yang diajarkan minimal 6 jam pelajaran pada mapel utama. Tidak hanya itu, peserta memiliki masa kerja paling rendah 2 tahun. Berpenampilan menarik dan memiliki kepribadian yang baik.

Pada pelaksanaan Ujian PPG, Kepala Kantor Kemenag Bone Abd. Hafid M. Talla bersama Kasubag TU Kemenag Bone Ahmad Yani berkunjung ke MTsN 1 Bone guna melakukan pemantauan. Ruang demi ruangan dimasuki untuk memastikan kelancaran peserta Ujian PPG yang berbasis CAT. (ahdi)


Daerah LAINNYA