Kakan Kemenag Tana Toraja hadir pembukaan Kompetisi Sains Madrasah Tingkat Nasional di Manado

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Manado, (Inmas Tator) - Kepala Kantor Kementerian Agama Tana Toraja H. Muhammad M. Ag menghadiri pembukaan Kompetisi Sains  Madrasah Tingkat Nasional yang diselenggarakan di Manado 17 sampai dengan 20 September 2019.

Kompetisi Sains Madrasah Tingkat Nasional yang dihadiri 34 Perwakilan Provinsi SE Indonesia dibuka Langsung oleh Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin.

Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2019 resmi dibuka oleh Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin di Hall Grand Kawanua, Novotel, Manado, Selasa (17/09/2019).

Dalam sambutannya Menag Lukman Hakim menyampaikan harapan agar siswa madrasah yang selama ini identik dengan pembelajaran ilmu agama tak tertinggal dalam bidang sains.

Menurutnya anak madrasah dapat menjadi penyatu antara ilmu teknologi dan iman taqwa. “kita baru saja kehilangan bapak Habibie, saya optimis KSM ini dapat menemukan pengganti beliau,” tambahnya.

Dalam event ini banyak pula siswa sekolah umum. Di kota Manado yang dikenal penuh toleransi ini marilah kita mulai babak baru kompetisi yang juga mengedepankan kolaborasi untuk membangun negeri,” tambah Menag.

Kompetisi pada semua cabang akan dilaksanakan di IAIN Manado. Pada KSM kali ini, sebanyak 550 siswa dari 34 provinsi di Indonesia akan memperebutkan tropi penghargaan di delapan kelas yang dipetandingkan.

Event yang akan digelar selama satu minggu ini merupakan ajang paling bergengsi bagi siswa madrasah di Indonesia. Di ajang KSM, madrasah-madrasan baik negeri maupun swasta, dalam berbagai tingkatan, saling unjuk kemampuan dalam bidang sians dan teknologi. Kontingen yang hadir di Manado terdiri dari tiga tingkatan yaitu Madrasah Ibtidaiyah (MI/SD), Madrasah Tsanawiyah (MTS/SLTP), dan Madrasah Aliyah (MA/SLTA) yang sudah menjalani seleksi ketat dari tingkat kabupaten dan provinsi. Berbagai cabang yang dipertandingkan adalah Matematika Teritegrasi, Sains IPA Terintegrasi, IPS Terintegrasi, serta Biologi, Fisika, Kimia, Ekonomi dan Geografi Terintegrasi.

KSM Nasional adalah Kompetisi sains tertinggi dan paling diminati oleh kalangan madrasah di Indoensia. Sebelum KSM tingkat nasional digelar, yang telah terlebih dahulu diselenggarakan KSM di tingkat kabupaten dan provinsi. Para pemenang di level daerah akan mendapatkan tiket untuk beradu kuat di tingkat nasional yang digelar di Manado ini. (ARS/MF)


Daerah LAINNYA