KUA Mandai

KUA Mandai Bina Mualaf

KUA Mandai Bina Mualaf (foto: Nurdalia)

Mandai (Humas Maros)-Salah Satu layanan KUA Mandai, selain sebagai tempat penerangan Agama Islam bersama Penyuluh dan Penghulu juga aktif melaksanakan pembinaan dan pendampingan bagi Mualaf.

Muatafa, Kepala KUA Mandai menyampaikan bahwa pembinaan dilakukan secara berkesinambungan. “Itu penting agar mualaf memiliki pemahaman keagamaan yang baik dan benar”, kata Mustafa di ruang kerjanya, Kamis (28/7/2022).

“Dengan menjalankan tugas pokok tersebut, diharapkan Penyuluh Agama bisa berkontribusi dalam memberikan motivasi, pendampingan, dan pemahaman di masyarakat dalam menghadapi situasi saat ini,” lanjutnya.

Nurdalia, Penyuluh Agama KUA Mandai juga melakukan pendampingan, baik konsultasi langsung, bahkan bisa via WA. “Dengan harapan untuk mewujudkan para mualaf yang kaffah secara syariat, istiqomah dalam aqidah dan menjadi muslim yang bertaqwa kepada Allah SWT”. (Nurdalia/Ulya)

 


Daerah LAINNYA