Lakukan Mujahadah Kemenag Enrekang Hadir Ditengah Masyarakat

Enrekang (Humas Enrekang) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang yang saat ini dipimpin oleh Ramli Rasyid tidak henti-hentinya melakukan terobosan untuk Kemenag Enrekang yang lebih maju.

Seperti halnya hari ini, Jumat, 26/05/23, Ramli Rasyid kembali melakukan rapat kordinasi dengan beberapa seksi di antaranya Sesksi Bimas Islam, Pendidikan, Penyelenggara Zakat Wakaf, Pengawas Madrasah dan Humas ikut serta dalam rapat tersebut.

Ruang terbuka Tadabbur dipilih Ramli sebagai tempat rapat karena suasananya yang nyaman sehingga peserta rapat dapat menikmati diskusi dalam rapat, meskipun rapat dalam kondisi santai namun yang di bahas didalamnya seputar kegiatan yang berbobot.

Seperti Madrasah di Kabupaten Enrekang, Ramli Rasyid yang pernah menjabat Kamad Madrasah ini menginginkan kualitas Pendidkan di Madrasah dapat terus ditingkatkan sehingga Madrasah di Kabuoaten Enrekang dapat semakin maju baik di Kabupaten Enrekang maupun di tingkat Provinsi dan Nasional dengan berbagai macam torehan prestasi.

Untuk Seksi Bimas Islam, Ramli menginginkan agar seluruh program proritas Menag untuk terus di terapkan dan program yang saat ini sudah berproses yakni kampung Moderasi sehingga ini butuh pengawalan yang tentunya melibatkan KUA dan Penyukuh untuk dapat menyukseskan program tersebut, sehingga Kementerian Agama dapat hadir dan dirasakan manfaatkan ya oleh masyarakat khususnya di Kab. Enrekang.

Di akhir rapat Ramli kembali mengingatkan kepada seluruh peserta rapat untuk terus berusaha dan bekerja secara mujahadah yang di barengi dengan keikhlasan dalam menjalankan tugas yang di amanahkan sehingga hasil dari kinerja yang di laksanakan dapat mencapai hasil yang maksimal. (bob)


Daerah LAINNYA