Tanetea (Humas Jeneponto) Dalam rangka pengefektifan penggunaan Simkah Generasi 4 yang ditetapkan penggunaannya beberapa waktu yang lalu, salah seorang operator simkah Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Tamalatea mengikuti pertemuan tentang penggunaan simkah generasi 4 yang dilaksanakan secara daring melalui zoom meeting.
Kegiatan ini diikuti oleh operator yang menangani simkah dari berbagai daerah yang masuk Zona 2 seperti: Gorontalo, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat. Dibawah bimbingan yang membidangi Simkah dari Kementerian Agama RI Pusat. Bimbingannya meliputi cara penggunaan aplikasi simkah generasi 4 yang merupakan pengembangan dari simkah sebelumnya. Dimana fitur-fitur yang ada lebih menarik dan lebih memudahkan operator didalam menggunakan aplikasi simkah yang terbaru tersebut.
Termasuk yang dibahas dan didiskusikan dalam pertemuan secara daring tersebut adalah kendala-kendala yang dihadapi oleh setiap operator dalam penggunaan aplikasi simkah terbaru tersebut. Jamaluddin selaku ASN yang diamanahkan menjalankan aplikasi simkah diKantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Tamalatea beranggapan bahwa simkah gen4 tersebut sangat membantu kelancaran pengimputan data nikah. Fasilitas serta fitur yang ada lebih menarik dan memudahkannya selaku operator.
Diharapkan dengan adanya aplikasi simkah terbaru ini lebih memudahkan operator dalam melaksanakan tugasnya dalam pengimputan data nikah, termasuk jaminan akan keamanan data nikah pada masing-masing Kantor Urusan Agama. Wallahu a'lam bissawab. (Amigas)