PAI KUA Wasuponda Dapat Amanah Salurkan Sembako Kepada Kaum Dhuafa dan Muallaf

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Wasuponda (Humas Lutim) - Kepercayaan masyarakat terhadap PAI KUA Wasuponda semakin meningkat dari tahun ke tahun, utamanya di bulan Ramadhan. Seorang pedagang beras bernama Isa Hode menyerahkan 100 kg beras yang sudah di kemas ke dalam karung berisi 10 kg sebanyak 10 karung kepada Kordinator PAI KUA Wasuponda(Alamsyah) untuk di salurkan kepada kaum dhuafa Kamis, 14/4/2022.

Penyaluran sedekah beras dari ibu Isa Hode langsung di serahkan oleh Alamsyah kepada kaum dhuafa dan juga Muallaf di desa Ledu-Ledu kecamatan Wasuponda.

Melalui wawancara Humas dengan salah seorang muallah yang mendapat bantuan sedekah beras bernama Ibu Tia(30 tahun) mengatakan "saya sangat bersyukur dan mengapresiasi perhatian para Penyuluh Agama Islam Wasuponda atas perhatiannya terhadap kami para Muallaf.

Disamping sering memberi bantuan berupa sembako juga mengorbankan waktunya untuk mengedukasi kami melalui bimbingan membaca Al Qur'an sampai kepada pembelajaran sholat dan masih banyak ilmu agama lainnya yang kami terimah. "

"Terimakasih banyak kepada PAI Wasuponda semoga Allah senantiasa mengangkat derajatnya dan memberi limpahan pahala" ungkapnya dengan wajah haru. (Alam,/Humas)


Daerah LAINNYA