Langnga, (Humas Pinrang) – Pegawai syara' se-Kecamatan Mattiro Sompe menghadiri pengajian rutin bulanan yang digelar pada Senin (09/12/2024) di aula Kantor Urusan Agama Kecamatan Mattiro Sompe.
Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus pembekalan bagi para pegawai syara' dalam menjalankan tugas keagamaan di masyarakat.
Kepala KUA Mattiro Sompe, Idris Muhammad, yang bertindak sebagai pemateri utama, menekankan pentingnya peran aktif pegawai syara' dalam menjaga dan membina kerukunan umat beragama. "Pegawai syara' memiliki posisi strategis sebagai penjaga harmoni di tengah masyarakat. Melalui peran aktif mereka, kerukunan umat beragama dapat terus terjaga dengan baik," ungkap Idris Muhammad.
Dalam pengajian tersebut, Idris juga memberikan penjelasan mendalam terkait syarat-syarat wajib nikah, ketentuan wali yang sah, serta kriteria saksi pernikahan. Ia tidak lupa menjelaskan kapan wali hakim dapat diberlakukan sesuai dengan ketentuan hukum Islam. "Pemahaman yang baik terkait hal-hal ini penting bagi pegawai syara' agar dapat memberikan bimbingan yang tepat kepada masyarakat," tambahnya.
Kegiatan ini disambut antusias oleh para peserta yang hadir. Mereka mengapresiasi materi yang disampaikan karena sangat relevan dengan tugas dan tanggung jawab mereka sehari-hari.
Pengajian rutin ini diharapkan terus menjadi ruang edukasi dan diskusi bagi pegawai syara' dalam meningkatkan kapasitas mereka untuk melayani masyarakat dengan lebih baik. (Subhan)