Alla (Humas MTsN 2 Enrekang) – Selasa 9 Maret 2021 Bertempat di Ruang Guru MTsN 2 Enrekang, Pengawas Madrasah, Hj. Haslinda didampingi Kepala ma Madrasah dan Waka Kurikulum melakukan Validasi soal ujian Madrasah, Kartu soal dan Kisi-kisi yang akan diujikan pada Ujian Madrasah Kelas XII Tahun Pelajaran 2020/2021.
Pengawas Madrasah, Hj. Haslinda melakukan kegiatan Validasi ini, untuk mengetahui perkembangan sampai mana persiapan pembuatan soal Ujian Madrasah, yang tertuang dalam juknis pelaksanaan Ujian Madrasah tahun 202, serta kesesuaian antara kisi-kisi dan soal yang dibuat bergendre HOTS.
Kegiatan Validasi ini, sebelumny sudah di sampaikan kepada guru-guru yang diberikan amanah untuk membuat soal ujian Madrasah melalui Waka Kurikulum agar mempersiapkan berkas kisi-kisi, kartu soal dan soal yang akan di ujiankan, sehingga pada saat Validasi oleh Pengawas Madrasah tidak ada lagi guru-guru yang menyodorkan dalam bentuk file.
Sementara itu, Kepala Madrasah MTsN 2 Enrekang, Muhammad Basir menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman guru dalam menyusun soal Ujian Madrasah yang berkualitas sehingga menghasilkan lulusan yang berkualitas. (ari/bob)