Persiapan Kemah Akbar Se-Sidrap, Pramuka PPUW Benteng Hadiri Rapat Koordinasi

 

Pangkajene (Humas Sidrap) - Pramuka Pondok Pesantren Al Urwatul Wutsqaa (PPUW) Benteng menghadiri rapat koordinasi kemah akbar yang dilaksanakan  di SMAN 2 Sidrap. Kamis, (1/8/2024).

Rencananya, kemah akbar tersebut akan diikuti oleh tingkatan SMA atau sederajat, SMP atau sederajat, dan SD atau sederajat. Rencananya, kegiatan itu akan dilaksanakan pada 11 - 14 Agustus mendatang.

Meski demikian, sejumlah pihak meminta pengunduran pelaksanaan kemah akbar tersebut. Pasalnya, agenda tersebut akan bertabrakan dengan kegiatan lain dalam rangka peringatan HUT RI.

Walau belum mendapat kepastian mengenai pelaksanaannya, pembina pramuka putri PPUW, Israwati menyebut pihaknya tetap akan mempersiapkan diri untuk menghadapi kemah akbar tersebut.

"Menyiapkan mental serta fisik dan barang-barang yang perlu dibawa," ujarnya.

Ia pun berharap agar kegiatan tersebut dapat berjalan lancar dan bisa memberikan manfaat kepada para peserta, khususnya bagi pramuka PPUW Benteng.

"Harapannya semoga kemah akbar ini berjalan lancar," pungkasnya. (TK)


Daerah LAINNYA