Kemenag Sinjai

PTT MIN 3 Sinjai Kembali Ikuti Ujian Evaluasi Kinerja Tahun 2023

PTT MIN 3 Sinjai Kembali Ikuti Ujian Evaluasi Kinerja Tahun 2023

Balangnipa, Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Berdasarkan surat Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sinjai, No. B-385/Kk.21.19/1-a/KP.00.2/01/2023 tanggal 13 Januari 2023 terkait Usul Pengangkatan PTT dan Pelaksanaan Ujian PTT (Pegawai Tidak Tetap) pada lingkungan Kemenag Sinjai, 2 (dua) orang PTT Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Sinjai kembali mengikuti ujian evaluasi kinerja yang digelar di aula kantor Kemenag Sinjai, Senin (16/1/2023) pagi.

Ujian ini sebagai bentuk evaluasi kembali kinerja para PTT di setiap unit kerja Kemenag Sinjai selama melaksanakan tugas selama 1 (satu) tahun sebelumnya, yang nantinya akan menjadi dasar bagi Pegawai yang bersangkutan apakah diangkat kembali atau tidak.

2 (dua) orang PTT MIN 3 tersebut yang mengikuti ujian adalah Asma Qarimah (staff administrasi) dan Akhmad Palolong (Security madrasah). Keduanya mengikuti ujian bersama dengan seluruh PTT di KUA dan Madrasah Negeri se kabupaten Sinjai.

Menurut keterangan Asma Qarimah, ujian evaluasi PTT Kemenag Sinjai dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Sinjai, H. Jamaris. Ia menyampaikan dalam arahannya bahwa maksud dan tujuan seluruh PTT di Kemenag Sinjai diundang pagi ini adalah untuk mengikuti ujian evaluasi karena SK (Surat Keputusan) PTT hanya berlaku 1 (satu) tahun, dimana ketentuan untuk pengangkatan kembali adalah harus dilakukan evaluasi, ujarnya.

Lebih lanjut Kakan Kemenag Sinjai tersebut menambahkan bahwasanya seluruh PTT baik itu di KUA, Madrasah maupun di Kantor Kemenag merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari proses pelayanan di Kementerian Agama. Apa yang dilakukan adalah atas nama lembaga karena terikat oleh suatu keputusan yang dikeluarkan oleh Kepala Kantor, tambahnya.

Sementara itu Akhmad Palolong PTT MIN 3 yang juga mengikuti ujian mengungkapkan bahwa pelaksanaan test wawancara yang telah ia ikuti berjalan dengan lancar. “Alhamdulillah kegiatan test pagi ini berjalan dengan lancar, meski ada perbedaan dengan tahun sebelumnya dimana untuk tahun ini tidak diadakan test tertulis.” pungkasnya. (A.Q)


Daerah LAINNYA