Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Mengajarkan anak membiasakan menabung adalah hal yang positif, terutama diusia dini, karena diusia tersebut anak telah mengenal arti uang dan fungsinya.
Kamis, (19/05/2022) Kepala RA Amanatul Ummat, Hasmawati, menyerahkan buku tabungan kepada peserta didik yang selama ini gemar menabung.
Nampak anak-anak sangat senang diberi buku tabungan, apalagi ketika mengetahui saldo di buku tabungan tersebut lumayan banyak, anak-anak pun bersorak gembira.
RA Amanatul Ummat Bulukumba sendiri berlokasi di Jalan Poros Bangsalayya Borong Rappoa Kecamatan Kindang.
"Dengan ajarkan anak menabung sejak dini berarti kita telah mengajarkan anak untuk selalu berhemat, sehingga ketika dewasa kebiasaan menabung tersebut sudah tertanam," Ungkapnya
Lebih jauh dia mengatakan, peserta didik di RA tersebut sejak awal masuk sekolah telah dikenalkan tentang gemar menabung, juga diimbau kepada orang tuanya agar di rumah juga diajarkan menabung, sehingga ketika anaknya akan melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya, tabungan ini sangat membantu.
"Kami berharap dengan menabung seperti ini, anak-anak jadi belajar berhemat dan menanamkan kebiasaan menabung sejak dini," Tutupnya. (Incess/JSI).