Perbaikan Fasilitas Madrasah

Upaya Preventif, MIN 1 Bulukumba Lakukan Pengecatan Atap Cegah Kebocoran dan Tingkatkan Kenyamanan

Pengecatan atap gedung MIN 1 Bulukumba, Cegah kebocoran

Bacari, (Humas Bulukumba) — Dalam upaya mencegah kebocoran dan menjaga keawetan infrastruktur madrasah, MIN 1 Bulukumba melakukan pengecatan atap gedung pada Selasa, 10 September 2024. Langkah ini merupakan inisiatif dari Kepala MIN 1 Bulukumba, Uliawati, sebagai bagian dari pemeliharaan sarana dan prasarana madrasah.

"Pengecatan atap ini bertujuan untuk melindungi atap dari kerusakan akibat cuaca ekstrem serta memastikan bahwa kegiatan belajar mengajar di madrasah tidak terganggu oleh kebocoran saat musim hujan," ujar Uliawati

Selain untuk mencegah kebocoran, pengecatan atap juga diharapkan dapat meningkatkan tampilan estetika gedung madrasah, sehingga menciptakan lingkungan yang lebih nyaman bagi peserta didik dan tenaga pendidik.

Langkah ini mendapat dukungan penuh dari komite madrasah, para guru dan staf madrasah, serta para orang tua siswa yang juga berharap perawatan gedung madrasah dapat terus dilakukan secara berkala untuk menjaga kondisi bangunan tetap optimal.

Dengan pengecatan atap ini, MIN 1 Bulukumba berharap dapat memberikan lingkungan belajar yang lebih baik dan aman bagi seluruh warga madrasah, khususnya para peserta didik. (Asriadi)


Daerah LAINNYA