9 Guru MIN 4 Tana Toraja Akan Ikuti Program Digital Talent Scholarship Kominfo

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makale (Humas Tana Toraja) - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Republik Indonesia (RI) dengan Program Digital Talent Scholarship (DTS) tahun 2022 melalui Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (BPPTIK) Kominfo bekerjasama dengan Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah, akan melaksanakan pelatihan Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) secara daring (online).


Sehubungan dengan itu, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama (KEMENAG) RI mengeluarkan surat edaran nomor B-250.1/Dt.I.II/KS.02/03/2022 tanggal 10 Maret 2022 yang ditujukan kepada seluruh Kantor Wilayah Kemenag se-Indonesia. 


Surat edaran tersebut berisi tentang permohonan peserta pelatihan Bidang TIK dari kalangan Guru, Tenaga Kependidikan dan juga Kepala Madrasah.


Pendaftaran pelatihan tersebut dimulai tanggal 20 s/d 30 Maret 2022. Pelaksanaan kegiatan pelatihannya dimulai tanggal 4 s/d 18 April 2022. Gelombang pertama akan diikuti sebanyak 330 orang peserta.  


Pelatihan BPPTIK tahun ini memuat 2 materi pelatihan yakni pelatihan aplikasi perkantoran dan pelatihan desain grafis.


Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 4 Tana Toraja sendiri merupakan salah satu Madrasah Ibtidaiyah Negeri yang terletak di daerah perbatasan antara Kabupaten Tana Toraja dan Kabupaten Enrekang. Akses internet baru bisa dinikmati oleh daerah sekitar Madrasah sekitar akhir bulan 7 tahun 2021 lalu.


"Mari kita mendaftar bersama agar lebih menguasai TIK", tutur Nurhaida Rangga salah satu guru MIN 4 Tana Toraja. 


Menurut Nurhaida, TIK adalah salah satu kemampuan yang harus dikuasai pada era globalisasi sekarang ini. Selain untuk pengembangan diri guru, TIK juga sangat bermanfaat dalam pembelajaran agar siswa tidak jenuh. 


"Berbagai model pembelajaran sederhana menggunakan TIK yang dapat dipakai guru misalnya, menggunakan video  animasi, power point, atau bahkan hanya mendownload gambar sebagai bahan mewarnai  siswa kelas rendah" tambahnya.


Kepala Madrasah MIN 4 Tana Toraja Rante Mappasanda juga sangat bersyukur dengan adanya pelatihan seperti ini. 


Rante Mappasanda berharap pelatihan ini dapat meningkatkan kreativitas  para guru dan tenaga kependidikan dalam mengembangkan pola pendidikan yang juga akan mengangkat Marwah Madrasah kedepannya. 


Guru MIN 4 yang telah mendaftar pelatihan BPPTIK per hari ini tanggal 30 Maret 2022  berjumlah 9 orang. Pelatihan desain grafis diikuti 2 orang dan selebihnya, sebanyak 7 orang mengikuti pelatihan aplikasi perkantoran.

 

Muliyati selaku operator MIN 4 juga merasa senang dengan adanya pelatihan ini. 


"Kalau pelatihan TIK aplikasi perkantoran sudah biasa. Jadi kali ini saya mau coba ikut pelatihan desain grafisnya" ucapnya. (Dini/Humas MIN 4 Tana Toraja)


Daerah LAINNYA