Borong Uttie, Sinjai Timur (Humas Sinjai) – Saya menyampaikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada panitia pelaksana Kompetisi Siswa MAN 2 (Komsisda) termasuk Kepala Madrasah Aliyah Negeri 2 Sinjai yang kembali menggelar kegiatan tahunan bergengsi ini dengan mengusung tema “Melalui KOMSISDA Menumbuh Kembangkan Bakat dan Minat Pelajar, Menuju MAN 2 Sinjai yang Religius, Sportif, dan Kreatif”. Ungkapan tersebut disampaikan awal sambutan kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Sinjai Faried Wajedi saat membuka kegiatan komsida secara resmi di MAN 2 Sinjai, Senin (22/10/2024) pagi.
Lanjut Faried Wajedi,Orang nomor satu di Jajaran Kemenag Sinjai mendukung setiap kegiatan positif yang diadakan di Madrasah, karena itu, dirinya berharap, Kegiatan seperti ini sebagai ajang silaturahim antara kelas dan peserta didik, sekaligus sarana dalam mencari bibit olahraga potensi yang akan mengharumkan nama Madrasah ke tingkat Kabuoaten, Provinsi bahkan ke Nasional kedepannya.
Saya berpesan kepada para peserta agar dapat bersungguh-sungguh dan maksimal dalam mengikuti lomba. Tunjukkan kemampuan terbaik kalian dan raihlah prestasi yang membanggakan,” .Ajang ini sebagai media pembentukan karakter dan wadah untuk memperkuat kebersamaan dan sportifitas di kalangan peserta didik. Tutupnya.
Dimana sebelumnya Kepala MAN 2 Sinjai, Zakiah sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini sangat membuthkan kolaborasi antara dunia pendidikan dengan pihak-pihak yang peduli terhadap kemajuan generasi muda
Dukungan dari kedua pihak sangat berarti bagi kelancaran acara dan menjadi motivasi bagi para peserta didik untuk mengikuti berbagai perlombaan dengan penuh semangat,” ujarnya
Kegiatan Komsisda dilaksanakan dengan berbagai perlombaan seperti lomba pidato, lomba seni, olahraga, keagamaan, dan keterampilan lainnya. Kompetisi ini diharapkan dapat terus memacu semangat para peserta didik untuk berkompetisi secara sehat, sekaligus meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah yang akan berlangsung sejak 21 s.d 25 Oktober 2024 mendatang.
Turut hadir Kasubbag TU kemenag Sinjai, Kasi Penmad, perwakilan dari Bank BRI, PT Rama Wisata Indonesia, pengawas dan komite madrasah, perwakilan Kasatlantas Polres Sinjai, serta tamu undangan lainnya.