Empat Siswa Madrasah Wakili Soppeng Lomba O2SN Tingkat Prov. Sulsel

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Soppeng (Inmas Kemenag) - Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tahun 2019 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dihelat di Asrama Haji Sudiang Makassar mulai tanggal 17 hingga 20 Juni 2019.

Pada ajang bergengsi ini Kabupaten Soppeng mengirim 22 peserta dari tingkatan SD/MI dan SMP/MTs untuk bersaing memperebutkan gelar juara, serta mengharumkan nama sekolah dan daerahnya masing-masing.

Dari ke-22 peserta yang menjadi wakil Kabupaten Soppeng itu empat orang diantaranya adalah siswa Madrasah, masing-masing siswa MIN 1 Soppeng satu orang, dan tiga orang siswa dari MTsN Soppeng.

Informasi yang dihimpun, siswa MIN 1 Soppeng atas nama SURYO WASITO akan mengikuti cabang lomba Kid's Athletic. Sedangkan siswa MTsN Soppeng masing-masing atas nama DHITA JABIR (Bulutangkis), M. AS'AD (Pencak Silat), dan SRI WAYANI (Pencak Silat).

Kepala MTs Negeri Soppeng Siliwarni Karim saat dikonfirmasi, Selasa (18/6) mengatakan, keempat siswa madrasah yang lolos mewakili Kabupaten Soppeng ke tingkat Provinsi itu adalah peraih juara 1 pada seleksi tingkat Kabupaten yang dilaksanakan beberapa waktu lalu.

Dia berharap siswa yang bertanding mulai hari ini bisa mempersembahkan prestasi terbaik demi kebanggaan Madrasah (MIN dan MTsN Soppeng), Kemenag Soppeng sebagai instansi tempat bernaung, dan tentu juga dapat menjadi kebanggaan masyarakat Soppeng secara umum. (afr/wrd)


Daerah LAINNYA