Inisiatif Ka. KUA Kec. Soreang, Lokasi Parkir Disulap Jadi Balai Pertemuan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Parepare, (Inmas Parepare) – Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Soreang, H. Hasan Basri, S. Ag., SH., MH membuat terobosan dan inovasi baru di tahun ketiga masa kepemimpinannya dengan melakukan renovasi lokasi parkir kantor menjadi Balai Pertemuan.

Selama ini lokasi parkir tersebut juga digunakan sebagai tempat pelaksanaan Apel setiap Senin pagi bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) Kantor KUA Kec. Soreang. Selain itu pada umumnya digunakan sebagai tempat pertemuan dan kegiatan dinas seperti rapat koordinasi internal KUA, bimbingan suscatin atau pranikah, pertemuan arisan Forum Kerukunan Keluarga Pegawai (FKKP) KUA, pertemuan dan arisan Forum Kerukunan Keluarga Jamaah Haji (FKKJH) dan juga digunakan sebagai tempat bimbingan manasik pendampingan Jamaah Calon Haji (JCH) KUA Kec. Soreang.

Kondisi tempat ini pada dasarnya kurang layak dan tidak nyaman digunakan untuk berbagai kegiatan sebagaimana dimaksud di atas, apalagi kalau musim hujan sehingga ruangan tersebut tidak dapat dipakai karena licin dan sulit dipasangi karpet. Selain itu, lokasi tersebut tidak rata alias terjal sehingga membuat pengguna tempat merasa tidak nyaman.

Berdasarkan hal tersebut, Kepala KUA Kec. Soreang selaku atasan menyampaikan rencana renovasi lokasi parkir ini menjadi Balai Pertemuan yang indah dan layak pakai. Hal tersebut disampaikan saat menjadi Pembina Apel pada Senin (27/8/2018) di hadapan seluruh pegawai PNS maupun Non PNS Kantor KUA Kec. Soreang. Semua memberikan respon positif dan bersedia memberikan sumbangsih sesuai keikhlasan dan kemampuan masing-masing.

Menurut Hasan Basri, rencananya biaya pembangunan Balai Pertemuan itu adalah murni menggunakan anggaran swadaya dari Pegawai KUA Kec. Soreang dan sumbangan pihak lain. “Berdasarkan Petunjuk Operasional Kegiatan (POK), anggaran KUA setiap Kecamatan untuk tahun anggaran 2018 tidak ada mata anggaran renovasi atau rehabilitasi Kantor KUA, sehingga kami rencananya membangun Balai Pertemuan secara swadaya dari para ASN KUA Kec. Soreang dengan berbagai pihak”, ungkap Ka. KUA yang pernah memimpin KUA Kec. Ujung selama 7 tahun ini.

Apa yang dilakukannya tidak terlepas dari sikap dan jiwa kepemimpiannya yang selalu memegang teguh prinsip “Kerja dan konsep formulasi yang bernilai inovasi baru demi kemajuan institusi KUA dan Kementerian Agama Kota Parepare”.

“Untuk mewujudkan semua itu, kami senantiasa menjalin kerja sama antara semua pegawai baik yang berstatus PNS maupun Non PNS, demikian juga dengan masyarakat sekitar serta pemerintah setempat”, tutupnya.(hb/nb)


Daerah LAINNYA