Sudiang ( Inmas Jeneponto ). Rombongan Jamaah Haji Kelompok Terbang 30 asal Kabupaten Jeneponto dilarikan langsung keruang ovservasi poliklinik kesehatan haji embarkasi Hasanuddin Makassar.
Padan Tanggal 8 September 2019, Tepat jam 21.40 Wita, pesawat yang mengangkut 453 orang tiba dengan selamat ditanah air, namun demikian saat bus ambulas yang membawa 9 orang jamaah mendapatkan perawatan khusus oleh tim medis. Dan 3 orang diantaranya Jamaah Haji asal Kabupaten Jeneponto masing-masing Hj. Yalara Binti Supu, Hj. Marna Binti Manking dan Yasmin Bt. Mangungsewang, Ketiganya menderita sakit strok, mag dan sakit bawaan dari daerah.
Hal ini dibenarkan oleh H. Jabir Tim Medis Jeneponto, yang turut dalam rombongan bahwa ketiganya sudah dalam resiko tinggi saat didaerah sebulum berangkat. Dan Alhamdulillah Allah SWT, memberi rahmat ketiganya dapat kembali pulang ketanah air. Imbuhnya.
Selanjutnya ketiga jamaah ini dalam perawatan intensif oleh tim medis embarkasi Hasanuddin Makassar, dikarenakan masih menjadi tanggung jawab embarkasi, sembari menunggu acara serimonial penerimaan Manipest dari PPIHI Embarkasi ke Masing-Masing daerah.
Sambil menunggu prosesi penerimaan, ketiganya menuju Ambulannce yang didatangkan dari daerah, dan lainnya diambil oleh Keluarganya, sesaat menuju kedaerah tepat pukul 01.12 Wita ( Ars/Fhr ).