KAFILAH PINRANG TURUT MERAMAIKAN PEMBUKAAN STQH XXXI

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makale (Inmas Pinrang) Bertempat di Kabupaten Tana toraja, pembukaan ajang STQH XXXI  tingkat provinsi Sulawesi Selatan tahun 2019 ini pun akhirnya dimulai. Malam ini, sebanyak 24 kabupaten yang telah mengutus kafilahnya masing-masing berkumpul di titik nol kilometer tempat berdiri kokohnya patung Lakipadada untuk mengikuti rangkaian kegiatan akbar pembukaan ajang dua tahunan ini.

 

Kafilah kabupaten pinrang pun ikut hadir dan memeriahkan pembukaan ini dalam rombongan defile kafilah yang dihadiri langsung oleh Bapak Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan yang juga nantinya akan menabuh bedug tanda STQH XXXI dibuka secara resmi

 

Kakan kemenag pinrang (Dr.H.Sudirman D) mengatakan bahwa STQH di kabupaten Tana  Toraja ini memberikan kesan tersendiri, pasalnya menurut beliau, Tana Toraja telah. Membuktikan dirinya sebagai laboratorium kerukunan yang dapat dilihat pada prosesi pembukaannya sendiri dan pelayanan masyarakatnya walaupun baru beberapa hari kami tiba di sini. (syb/mrw/wrd) 

 


Daerah LAINNYA