Kakan Kemenag Selayar Hadiri Malam Penutupan MTQ Tingkat Sulsel Ke-32 di Kab. Bone

Potret Kakan Kemenag Selayar bersama Ketua DWP saat menghadiri Malam Penutupan MTQ XXXII

Bone (Humas Selayar) Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kepulauan Selayar menghadiri acara penutupan Musabaqah Tilawatil Qur'an XXXII Tingkat Sulawesi Selatan yang digelar di Stadion La Patau Watampone Kab. Bone, Kamis (30/06/22) malam.

Duduk di panggung kehormatan bersama Ny Ponno selaku Ketua DWP Kemenag Selayar.

Acara diawali dengan penampilan marching band persembahan siswa-siswi MTsN 1 Bone, dilanjutkan defile 152 finalis pada semua ketegori lomba, serta disusul dengan tarian kolosal 1500 siswa dari berbagai madrasah dan sekolah di Kabupaten Bone.

Musabaqah Tilawatil Qur'an ke-32 yang berlangsung sejak 24 Juni lalu resmi ditutup oleh Kepala Kanwil Kementerian Agama Sulawesi Selatan, Khaeroni.

“Kami atas nama Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan Kanwil Kemenag Sulsel mengucapkan terima kasih kepada Pemda Kabupaten Bone yang berhasil menyelenggarakan MTQ tingkat Provinsi dengan sukses dan spektakuler.”tutur Khaeroni saat memberikan sambutan.

Adapun hasil pengumuman juara sesuai dengan keputusan dewan hakim untuk masing–masing kategori jenis lomba sudah diputuskan.

Dari hasil MTQ XXXII, utusan dari Kab. Kepulauan Selayar, Agustini berhasil menjadi finalis terbaik dengan menjuarai lomba pada cabang Khat Al-Quran golongan naskah sehingga berhak menerima hadiah tunai sebesar Rp. 30 juta.

Tak hanya itu, untuk cabang Khat Al-Quran golongan dekorasi peserta asal Kepulauan Selayar, Abdul Rahman juga berhasil menduduki posisi ketiga dengan hadiah tunai sebesar Rp. 6 juta.

Berdasarkan penilaian dewan hakim, diputuskan juara umum MTQ Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan ke-32 Tahun 2022 berhasil diraih oleh tuan rumah sendiri yakni Kabupaten Bone. (na)


Daerah LAINNYA