Kepala KUA Awangpone Buka Kegiatan Tata Cara Penyelenggaraan Jenazah di Desa Lattekko

Lattekko, (Humas Bone) - Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Awangpone, Bapak H. Firman, memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan praktek penyelenggaraan jenazah yang dilaksanakan di Kantor Desa Lattekko. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kepala Desa Lattekko, staf kantor desa, para Kepala Dusun, Imam Desa, Imam Dusun, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat. Ibu-ibu dari Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Desa Lattekko juga turut hadir dalam kegiatan ini. Rabu (16/10/2024).

Dalam sambutannya, Kepala KUA Kecamatan Awangpone menekankan pentingnya memahami tata cara penyelenggaraan jenazah sesuai syariat Islam. Beliau berharap agar kegiatan ini dapat meningkatkan pemahaman masyarakat dan menyiapkan para peserta untuk mampu mengaplikasikan pengetahuan yang mereka peroleh dalam kehidupan sehari-hari, terutama ketika dihadapkan pada situasi yang memerlukan pengurusan jenazah.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan praktis kepada masyarakat, khususnya dalam hal perawatan jenazah, mulai dari memandikan, mengkafani, hingga proses pemakaman yang benar. Harapannya, para peserta bisa menerapkan ilmu yang telah didapatkan dan menjadi panutan di masyarakat dalam menyelenggarakan jenazah sesuai dengan ajaran agama Islam.

Acara berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari para peserta, yang aktif berpartisipasi dalam sesi praktek yang dibimbing oleh Hj. Sitti Aisya Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Awangpone.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, Desa Lattekko diharapkan semakin siap dalam melaksanakan tata cara penyelenggaraan jenazah secara mandiri dan sesuai tuntunan agama. (Anha/Ahdi)

 


Daerah LAINNYA