MEMPERINGATI HARI SANTRI NASIONAL ADA LOMBA BUSANA DI PONPES NURUL JUNAIDIYAH LAUWO

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Burau, (Humas Lutim) -  Perayaan Hari Santri Nasional yang jatuh pada hari ini tanggal 22 Oktober 2017 yang diperingati oleh seluruh santri di pelosok Indonesia, dan tak ketinggalan pula Pondok Pesantren Nurul Junaidiyah Lauwo Kec. Burau, Kab. Luwu Timur juga melaksanakan kegiatan untuk memeriahkan HSN tersebut.

Seperti kita ketahui bersama bahwa Hari Santri Nasional (HSN) telah ditetapkan oleh Bapak Presiden yang tertuang dalam Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2015 tentang Penetapan Hari Santri Nasional, peringatan ini menjadi kegiatan rutin bagi seluruh santri di seluruh Indonesia.

Pada Kesempatan itu, Santri dan Santriwati di PP Nurul Junaidiyah ini menggelar zikir bersama dan dipandu oleh para Ustadz/Ustadzah dan pembina pondok pesantren tersebut. Disamping itu Bapak DR. (HC) K.H.  Abd. Azis Rajmal, M. Hi selaku Ketua Yayasan Ponpes Nurul Junaidiayah Lauwo ini juga turut hadir ditengah - tengah para santri yang berkumpul di dalam Masjid Nurul Junaidiyah kompleks Pondok Pesantren ini.

Sementara itu, kegiatan dilanjutkan dengan lomba pembacaan Asmaul Husna dan lomba busana santri yang dihadiri sekitar kurang lebih 400 santri dan santriwati bersama dengan pembina PP Nurul Junaidiyah Lauwo. (JaL/arf)


Daerah LAINNYA