Meningkatkan Kesadaran Multikulturalisme Peserdik MIN 3 Bone : Membuat Peta Keberagaman Kebudayaan Daerah

Taccipi (Humas Bone) - Di tengah upaya memperkokoh identitas kebudayaan daerah, sebuah inisiatif terobosan pembelajaran muncul di MIN 3 Bone tepatnya di kls 4C dengan pembuatan Peta Keberagaman Kebudayaan Daerah.

Peta tersebut tidak hanya mencakup unsur-unsur tradisional seperti bahasa, adat istiadat, dan seni pertunjukan.(26/04/2024) Tetapi juga mencakup aspek modern seperti festival budaya, kuliner khas, dan karya seni kontemporer. Hal ini mencerminkan dinamika kebudayaan yang terus berkembang.

Menurut Amrullah selaku guru, pembuatan peta keberagaman kebudayaan daerah merupakan langkah penting dalam mempromosikan multikulturalisme dan menghormati keberagaman. "Dengan memiliki pemahaman yang lebih dalam tentang kekayaan budaya di sekitar kita, diharapkan kita dapat memperkuat rasa kebanggaan akan identitas lokal sambil mendorong toleransi dan kerjasama lintas budaya," ujarnya.

Dengan demikian, pembuatan Peta Keberagaman Kebudayaan Daerah bukan hanya sekedar upaya dokumentasi, tetapi juga sebuah langkah nyata dalam mempromosikan harmoni sosial dan keberagaman budaya sebagai aset berharga.(AR/Ahdi)


Daerah LAINNYA