Pangkajene (Inmas Sidrap) – Malam ini, Minggu tanggal 21 Oktober 2018 tepat pukul 20:30 waktu Indonesian bagian tengah Kepala, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang (H.Irman,M.Si) melepas Pawai Lampion yang merupakan salah satu agenda perkemahan dalam rangka memeriahkan Hari Saantri Nasional di Kabupaten Sidenreng Rappang.
Sesaat sebelum melepas Pawai Lampion H. Irman,M.Si mengatakan bahwa Pawai Lampion sekarang ini dulunya adalah obor yang dipegang oleh masing-masing santri dengan arti penerangan, dan sekarang ini sudah beralih menjadi lampion. Lampion tersebut mempunyai pilosofi tersendiri, maka dengan itu santri harus menjadi penerang ditengah dekadensi moral bangsa dengan maraknya kasus kejahatan, kasus narkoba dan kekerasan.
Para peserta Pawai Lampion star disebelah timur Masjid Agung dan berjalan menyusuri jalan sejauh kurang lebih 2 kilometer dengan melewati jalan poros kota Pangkajene membuar arus lalu lintas pun macet, namun masyarakat dan pengguna jalan tidak merasa terganggu, tetapi merasa terhibur dengan musik patrol yang dimainkan oleh peserta pawai.(andina)