Peringatan Hari Santri Tahun 2024, Keluarga Besar MAN 4 Bone Laksanakan Zikir Bersama

Kajuara, (Humas Bone) - Dalam rangka memperingati Hari Santri yang jatuh pada tanggal 22 Oktober 2024, keluarga besar Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Bone mengadakan kegiatan zikir bersama yang dilaksanakan di Masjid Nurul Ilmi, MAN 4 Bone. Acara ini dihadiri oleh seluruh peserta didik, guru, dan staf madrasah dengan penuh khidmat, Selasa (22/10/2024).

Kegiatan ini dimulai pada pukul 08.300 WITA dengan pembukaan oleh Kepala Tata Usaha (TU) MAN 4 Bone Bapak Umar Cole, yang menyampaikan pentingnya Hari Santri sebagai momentum untuk mengenang perjuangan para santri dalam sejarah bangsa. "Hari Santri bukan sekadar perayaan, tetapi juga pengingat bagi kita semua untuk terus meneladani semangat juang para santri dalam menjaga dan membangun bangsa," ujarnya.

Zikir bersama dipimpin oleh Faktha Al-Husaidi peserta didik kelas X1, yang mengajak seluruh peserta untuk merenungkan makna keimanan dan memperkuat hubungan spiritual dengan Allah SWT. Dalam zikir tersebut, doa-doa dipanjatkan untuk keselamatan bangsa dan kesejahteraan umat.

Kegiatan ini diakhiri dengan doa bersama dan harapan agar semangat santri terus hidup dalam diri setiap insan. "Semoga nilai-nilai positif yang kita dapatkan hari ini dapat kita aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari," tutup Kepala TU MAN 4 Bone.

Acara peringatan Hari Santri ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berkarya dan berkontribusi positif bagi agama, bangsa, dan negara. (Ishaq/Ahdi)


Daerah LAINNYA