Pra Libur Semester, MIN 7 Bone Gelar Penyerahan Rapor Secara Serentak

Macanang, (Humas Bone) - Pra libur semester, MIN 7 Bone mengadakan penyerahan rapor secara serentak di ruang kelas masing-masing. Para peserta didik menyambut dengan penuh kegembiraan dan antusiasme. Kegiatan ini menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh para peserta didik untuk melihat hasil kerja keras mereka selama enam bulan terakhir, Sabtu (22/6/2024).

Kegiatan pembagian rapor dilaksanakan di masing-masing ruang kelas mulai kelas I sampai kelas VI. Kegiatan ini dilaksanakan oleh masing-masing Guru Kelas yang didampingi oleh Guru Mata Pelajaran. Dalam pembagian rapor peserta didik, orang tua turut dilibatkan agar mereka mendampingi anak mereka untuk melihat nilai yang diperoleh. Dengan demikian, Guru Kelas dapat menyampaikan pesan-pesan kepada orang tua untuk terus mengontrol kegiatan anak selama liburan di rumah. 

Sebelum pembagian rapor, Kepala Madrasah, Husaing, memberikan pengarahan kepada seluruh peserta didik di lapangan madrasah. Dalam arahannya, Husaing mengingatkan para peserta didik untuk tidak cepat berpuas diri dengan hasil yang diperoleh dan selalu meningkatkan motivasi belajar. Beliau menekankan bahwa penilaian yang diberikan oleh para guru telah dilakukan secara objektif. Selain itu, Husaing juga menyampaikan pentingnya dukungan dari orang tua dalam membantu kemajuan belajar anak-anak di rumah.

Proses pengerjaan rapor menggunakan aplikasi Raport Digital Madrasah (RDM), yang memudahkan proses penilaian dan distribusi rapor. Para guru juga memberikan masukan dan saran kepada orang tua agar terus mendukung anak-anak mereka dalam belajar di rumah. Pesan-pesan ini diharapkan dapat memotivasi siswa untuk terus berprestasi dan orang tua untuk lebih aktif dalam mendukung proses belajar.

Sapia Sanaky, Guru Kelas IV B MIN 7 Bone menyampaikan rasa terima kasih atas  kerja sama orang tua dalam membimbing dan mendidik anak-anak dalam belajar di rumah. Dia juga menginformasikan bahwa sesuai dengan kalender pendidikan, jadwal libur  akan dimulai pada tanggal 23 Juni sampai 13 Juli 2024. Dengan berakhirnya pembagian rapor yang berjalan lancar, peserta didik MIN 7 Bone dapat menikmati liburan semester mereka dengan perasaan puas dan siap untuk menghadapi semester berikutnya dengan semangat baru. (Fitri/Ahdi)


Daerah LAINNYA