Sanggar Seni Pesona Bahari MTsN 4 Sinjai Ambil Bagian pada Festkes Sulsel II

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai (Inmas Sinjai)- Siswa madrasah saat ini tampaknya tak mau ketinggalan dengan siswa sekolah umum. Dengan porsi pendidikan keagamaan yang lebih besar dibanding sekolah umum, siswa madrasah ternyata juga dapat mengembangkan bakat dan kemampuan diri dibidang lainnya.

Seperti pada Madrasah Tsanawiyah Negeri 4 Sinjai memiliki pengembangan ekstrakurikuler dibidang seni dan keterampilan siswanya, sehingga pada kegiatan Festival Kesenian (Festkes) Sulawesi Selatan ke II yang dilaksanakan oleh 3 (tiga) sanggar seni  terbesar di Makassar  turut ambil bagian dengan mengikuti kegiatan yang  digelar pada tanggal  sampai  4 sampai 11 Agustus 2018  di Auditorium Cemara Hijau . Pallantikang,Kec.Soba Opu, Kab. Gowa)..

Menurut Fauziah Nur, salah  satu  tenaga pengajar  pada MTsN 4 Sinjai  mengatakan siswa-siswi dari MTsN 4  yang memiliki sanggar seni Pesona Bahari dalam  binaan guru seni dan keterampilan  yang menggabungkan sejumlah tari kreasi mampu  menunujukkan kepiawaiannya diatas panggung Auditorium Cemara Hijau.

Dalam festival  yang diikuti oleh gabungan pelajar pada kategori  tingkatan SMP SMA/ dari Sulsel  maupun luar Sulsel ini, siswa MTsN 4 membuktikan bahwa siswa madrasah ternyata juga bisa bersaing di bidang seni diantara siswa sekolah umum lainnya, ucap Fauziah. (fat)

 


Daerah LAINNYA