Satu Jam Istirahat, Warga Suguhkan Tuak Aren

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bone, (Humas_Kemenag) – Ketua Pengurus Daerah Darud Da’wah Wal Irsyad (PD.DDI) Kabupaten Bone Drs. KH. Idris Rasyid, M.Pd.I bersama rombongan berkunjung ke Pengurus Ranting DDI Annunge. Minggu, (05/11/2017).

Dusun Annunge yang berlokasi di daerah pegunungan tepatnya di Desa Walimpong Kecamatan Bengo dengan jarak dari Pusat Desa ±5 Km. Sementara medan yang harus ditempuh ke lokasi adalah bebatuan dan tanjakan yang disertai dengan jurang. Tapi Alhamdulillah, untuk kunjungan kali ini tidak se ekstrim seperti tahun sebelumnya. Jika sebelumnya kendaraan harus melintas di dua sungai, sekarang sungai tersebut masing-masing sudah dilengkapi jembatan.

Setelah melewati berbagai medan dijalanan, tentunya ingin melegahkan perasaan dengan beristirahat sejenak dirumah warga sembari menunggu kedatangan Pejabat dari Kantor Kecamatan. Satu jam istrahat, warga suguhkan minuman khas  daerah Annunge yaitu tuak aren.

Kunjungan PD. DDI Kab. Bone ke Annunge untuk menghadiri silaturahmi akbar yang diselenggarakan oleh Pengurus Ranting DDI Annunge yang dipusatkan di MTs DDI Annunge. Selain acara silaturahmi akbar, Ketua PD.DDI Kab. Bone yang juga mantan Kasubag Tata Usaha Kantor Kemenag Bone akan rencanakan program baru untuk tahun 2018 yang tidak lain untuk memajukan Madrasah yang lebih baik dan Madrasah DDI yang lebih eksis. (ah/arf)


Daerah LAINNYA