Semarak Perayaan HUT RI di BDK Makassar

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar, (Inmas Parepare) – Upacara peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-73 yang diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai di lingkup BDK Makassar serta dimeriahkan oleh  para peserta Diklat Kehumasan, Penyuluh Non PNS, dan Guru Matematika dilaksanakan di Halaman Balai Diklat Keagamaan (BDK) Makassar berlangsung dengan penuh hikmad, Jumat (17/8/2018).

Kepala BDK Makassar, Juhra, S. Sos.,M.AP bertindak sebagai Inspektur Upacara dan membacakan pidato seragam Gubernur Sulawesi Selatan pada Peringatan Proklamasi Kemerdekaan RI tahun ini yang mengusung tema “Kerja Kita Prestasi Bangsa”.

‘Tema ini terinspirasi dari kata ‘kerja’ dan kata ‘energi’. Kata ‘kerja’ yang berarti adanya pergerakan atau diartikan aktif, dan kata ‘energi’ yang berarti tenaga atau daya untuk bekerja. Kerja dan energi menjadi suatu kesatuan yang saling melengkapi, yang kemudian disimbolkan dalam bentuk garis dinamis sehingga memiliki arti sebagai suatu kemajuan dalam bekerja”, ungkapnya.

“Peringatan Proklamasi Kemerdekaan RI ke-73 ini adalah momen yang tepat untuk mengenang para pendahulu kita, pahlawan dan perintis kemerdekaan, serta para pendiri Republik Indonesia. Mereka yang dengan segenap pemikiran, tindakan dan gerakan perjuangan yang kolektif sehingga saat ini kita semua bisa menikmati hidup di bumi Indonesia sebagai bangsa yang merdeka, bangsa yang berdaulat, bangsa yang sederajat dengan bangsa lain. Para pahlawan ini berjuang demi menciptakan jembatan emas bagi terwujudnya Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur”, lanjutnya.

“Untuk itu makna Pengibaran Bendera Merah Putih yang diiringi dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya memberikan manfaat agar kita dapat lebih mencintai tanah air, menghargai jasa para pahlawan dan memupuk rasa bangga menjadi bangsa Indonesia. Selain itu membuat kita menjadi masyarakat yang mempunyai jiwa dan rasa nasionalisme yang tinggi”, ungkapnya lagi di hadapan para peserta Upacara.

Setelah Upacara selesai, semarak peringatan HUT RI ke-73 berlanjut dengan menggelar berbagai lomba seperti lomba lari kelereng, lomba makan kerupuk, dan lomba karaoke.

Peserta diklat ikut ambil bagian dalam lomba tersebut terutama peserta dari Diklat Teknis Kehumasan yang berbaur dengan para ASN di lingkup BDK Makassar.

Sebagaimana diketahui, Balai Diklat Keagamaan (BDK) Makassar menggelar Diklat Teknis Subtantif Penyuluh Agama Islam Angk. IX-X, Diklat Teknis Subtantif Guru Matematika Angk. I-II, dan Diklat Teknis Kehumasan yang berlangsung selama 7 hari (14-20 Agustus 2018) di Kampus BDK Makassar jalan Sultan Alauddin 105 Makassar.

Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Parepare mengutus Tenaga Kehumasan, Nurwina Busrah untuk mengikuti Diklat Teknis Kehumasan di BDK Makassar.(nb/arf)

 

 


Daerah LAINNYA