Tata Usaha MTsN 4 Sinjai Bersihkan Jantung Madrasah

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Staff Tata Usaha Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 4 Sinjai bergotong-royong membersihkan ruang tata usaha untuk menyambut datangnya Ramadhan, Jum’at (01/04/22).

Kegiatan bebersih dilaksanakan di jantung madrasah atau ruang Tata Usaha sebagai bentuk rasa suka cita warga madrasah menyambut Ramadhan. Kepala madrasah Tsanawiyah Negeri 4 Sinjai Muh. Amin Kasim juga mengapresiasi kegiatan bebersih sambut ramadhan tersebut karena dapat membiasakan para staff TU menjaga kebersihan ruangan. ungkapnya.

Sementara Kepala Tata usaha Rosmiaty Beddu selaku koordinator kegiatan dalam rangka menyambut Ramadhan menuturkan “Selain hati harus bersih lingkungan juga wajib bersih selama ramadhan agar kita lebih khusyuk beribadah, terlebih di bulan yg suci ini,” katanya.

Sedangkan salah seorang staf TU Tuty Ustiany seikut gotong-royong mengaku senang ikut bergotong-royong membersihkan ruang kerja atau kantor tata usaha untuk menyambut Ramadhan. “Kami bahagia dengan datangnya bulan Ramadhan, semoga dengan tempat kerja yang bersih kami semua dapat lebih produktif menyelesaikan tugas dan tanggung jawab kami ,” tukasnya. (AAMIP/Myl)


Daerah LAINNYA