Forkomas Kemenag Bulukumba

Terpilih Jadi Ketua Forkomas Kemenag Bulukumba, Ini Sosoknya

Foto Andi Alfian Salassa Ketua Forkomas Kemenag Bulukumba

Bulukumba (Humas Bulukumba) - Andi Alfian Salassa, guru Fiqih MTs Shohibul Ilmi Sampeang terpilih jadi ketua dalam pembentukan pengurus Forum Komunikasi Kehumasan (Forkomas) Kemenag Bulukumba yang berlangsung di gedung PLHUT, Jalan Teratai Kabupaten Bulukumba, pada Kamis (26/05/2022).

Ketua Forkomas, Andi Alfian Salassa, mengatakan dibentuknya pengurus Forkomas agar seluruh kontributor humas di seluruh satuan kerja harus aktif mengirim berita beritanya demi kemajuan madrasah.

"Jika humas aktif mengirim berita, akan memperkenalkan madrasah itu sendiri sehingga mampu menciptakan citra positif dimata publik," ungkapnya usai kegiatan.

Ia pun mengajak kepada seluruh kontributor humas madrasah agar aktif kencangkan pemberitaan. Kontributor sangat penting untuk mempublis setiap aktivitas kegiatan di satker masing masing.

"Semoga teman teman kontributor berita dapat bekerja maksimal dan tetap semangat hasilkan berita yang berkualitas," harapnya.

Kegiatan pembentukan pengurus dihadiri peserta tenaga humas dari berbagai satker dari RA, MI, MTs, MA, Pondok Pesantren dan KUA. (AFS)


Daerah LAINNYA