Rakorda BAN PDM Sulsel Digelar, Fokus pada Kinerja Akreditasi Memotret Mutu Pendidikan

Ketua BAN PDN Buka Rakorda

Makassar, (Humas Luwu) Jumat, 19 April 2024, Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Dasar dan Menengah (BAN PDM) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) dengan tema “Kinerja Gemilang Akreditasi Memotret Mutu Pendidikan di Sulawesi Selatan”. Acara yang diselenggarakan di Dalton Hotel Makassar ini dibuka secara resmi oleh Ketua BAN PDM Sulsel, Dr. Abdi, M.Pd.

Dalam sambutannya, Dr. Abdi menegaskan pentingnya akreditasi sebagai upaya penjaminan mutu pendidikan di tingkat dasar dan menengah. “Akreditasi bukan hanya sekadar formalitas, tetapi merupakan pemetaan kondisi nyata kualitas pendidikan yang diselenggarakan oleh setiap satuan pendidikan,” ungkapnya.


Rakorda ini menghadirkan peserta dari unsur pengawas, asesor terpilih, serta pemangku kepentingan pendidikan lainnya di Sulawesi Selatan. Agenda utama meliputi pemaparan rencana pelaksanaan akreditasi, serta strategi peningkatan mutu pendidikan di tahun 2024.

“Kami berharap melalui rakorda ini dapat tercipta sinergi yang solid antara BAN PDM Sulsel dengan seluruh pemangku kepentingan pendidikan dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan di Sulawesi Selatan,” tambah Dr. Abdi.

Ketua Panitia Rakorda, Andi Kurniawan Bausat, SE. menyampaikan bahwa Rakorda BAN PDM Sulsel ini akan berlangsung selama tiga hari, 19-21 April 2024, dan akan ditutup dengan penandatanganan komitmen bersama untuk mewujudkan kinerja akreditasi yang gemilang demi mencapai mutu pendidikan yang lebih baik di Sulawesi Selatan. (Lil)


Daerah LAINNYA