Rakor Awal Tahun Bidang Pendidikan Madrasah di Pangkep

Pangkep (Humas Kanwil), Bidang Pendidikan Madrasah (Penmad) Kanwil Kementerian Agama Prov. Sulawesi Selatan menyelenggarakan rapat koordinasi dengan para Kepala Seksi (Kasi) Penmad Kemenag Kota/Kabupaten, Pokjawas, Kepala Madrasah. Rapat tersebut dilakukan dalam rangka pelaksanaan program prioritas kementerian agama Tahun 2024. Senin (08/01/2024)

Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kementerian Agama Prov. Sulsel H. Muhammad Tonang didampigi para ketua tim Bidang Penmad membuka kegiatan sekaligus menyampaikan arahan.

Hadir dalam kegiatan rapat koordinasi tahun 2024 adalah Kepala Seksi (Kasi) Penmad, Pokjawas dan Kepala Madrasah kota/kabupaten wilayah Sulawesi Selatan serta seluruh staf Bidang Penmad Kanwil Kementerian Agama Prov. Sulsel.

Dalam arahannya Kabid Penmad menyampaikan bahwa program prioritas keagamaan tahun 2023 adalah tolak ukur keberlanjutan program tersebut dan di awal Tahun 2024 ini menjadi refleksi dalam meningkatkan kinerja khususnya pada pendidikan madrasah Awal tahun ini diharapkan kita dapat meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan melalui pencapaian madrasah pada program-program prioritas Kementerian Agama” ujarnya.

Pelaksanaan program prioritas kementerian agama yang telah kita jalankan di tahun 2023 harus tetap fokus dilanjutkan. Di antara program prioritas kementerian agama bagi madrasah adalah penguatan moderasi beragama dan transformasi digital” sambungnya

Penguatan Moderasi Beragama, Memoderasi cara memahami dan mengamalkan ajaran agama dalam konteks kehidupan bersama di tengah masyarakat yang majemuk. Indikator penguatan moderasi beragama yang menjadi program prioritas dalam RPJMN 2020-2024 adalah toleransi, anti kekerasan, wawasan kebangsaan, dan ramah tradisi.

 Lebih lanjut Muh. Tonang menyampaikan bahwa kita mendorong kepada setiap madrasah sebagai penggerak moderasi beragama untuk selalu berkolaborasi dengan stakeholder  serta melakukan inovasi sebagai bentuk perubahan kearah yang lebih baik 

Transformasi Digital, Sistem manajemen pelayanan dan data yang akurat berbasis digitalisasi yang mempercepat layanan. Adapun aspek kesiapan "transformasi digital" Kementerian Agama adalah : people, actions, collaboration, and technology.

Madrasah memegang peran penting dalam mendidik generasi muda Indonesia, transformasi digital akan menguatkan peran institusi itu, serta dapat mengasah kecakapan digital para siswanya

Pengembangan program madrasah harus punya kekhasan tersendiri tentunya didukung dengan potensi yang kita miliki berkaitan dengan SDM dan sarana prasarana.

Terkait dana bos Muh. Tonang berharap bahwa penggunaan dana bos harus di monitoring dan di evaluasi serta disinkronkan dengan data emis. Jangan sampai kepala madrasah bermasalah dengan hukum.

 Di akhir rapat Muh. Tonang berharap rapat yang dilaksanakan hari ini dapat membawa dampak positif demi kebaikan Madrasah.

''Semoga dengan terlaksananya kegiatan rapat ini dapat memberikan arahan kepada peserta rapat untuk lebih memaksimalkan kegiatan pembelajaran yang dilakukan. Sehingga dapat tercapainya visi dan misi dari seluruh madrasah yang di wilayah Sulawesi Selatan” tutupnya. 

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan kepada beberapa insan madrasah di Sulsel yang berprestasi dan penyerahan bantuan digital madrasah dan buku panduan moderasi beragama di madrasah (Ar)


Wilayah LAINNYA