Samarinda, HUMAS KEMENAG - Hari pertama pasca pembukaan Musabaqah Tilawit Quran (MTQ) Nasional ke-30 tahun 2024 oleh Presiden Joko Widodo, 8 cabang lomba dengan 23 golongan mulai digelar.
Lomba yang dilaksanakan di sejumlah venue di Kota Samarinda ini akan berlansung hingga16 September 2024.
Jalannya lomba tidak luput dari perhatian Kakanwil Kemenag Sulsel, HM. Tonang. Dengan didampingi Ketua DWP Ny. Nurlina Anas Tonang, ia mengunjungi venue dimana kafilah Sulsel ikut berlaga.
Tonang mengawali kunjungan ke auditorium penyeriaran RRI Samarinda, tempat dilangsungkannya cabang tilawah Al Quran anak-anak putra-putri dan tilawah remaja putra-putri.
"Kehadiran kami disini untuk memberi semangat dan support kepada kafilah Sulsel yang berlomba. Semoga anak-anak kita bisa mempersembahkan yang terbaik untuk Sulsel," ucapnya, Senin 9 September 2024
Hal senada disampaikan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kanwil Kemenag Sulsel, Ny. Nurlina Anas Tonang.
Dirinya berharap kafilah Sulsel dapat memberikan penampilan terbaiknya dalam setiap lomba yang diikuti sehingga mencapai hasil dan presatasi maksimal.
"Kami hadir di tempat ini untuk memberikan semangat kepada kafilah Sulsel, semoga bisa tampil baik dan diberi kemudahan dan kelancaran dalam setiap lomba yang diikuti, serta diberikan juga hasil yang maksimal," ujar Nurlina Anas meneriakkan kata semangat sembari mengepalkan tangan.
Pada lomba yang digelar di auditorium RRI Samarinda ini, Kakanwil menaruh harapan besar akan ada peserta Sulsel yang tembus hingga babak final untuk mempersembahkan medali emas bagi kontingen Sulsel.
Selain Kakanwil, kunjunga serupa juga dilakukan oleh Kepala Bidang Penaiszawa, H. Mulyadi Iskandar.
Mantan Kabid Pontren ini dengan antusias memantau dari dekat jalannya lomba yang melibatkan kafilah Sulsel. Tentu ini beralasan karena ia membawahi Satker yang berkaitan dengan MTQ. (AB)
Wilayah
Semangati Kafilah, Kakanwil Kemenag Sulsel Kunjungi Venue Lomba
- Senin, 9 September 2024 | 13:54 WIB