2 Sangga Pramuka Parepare Semarakkan Seleksi PPSN Tingkat Provinsi

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Parepare, (Inmas Parepare) - Setelah melalui seleksi Perkemahan Pramuka Santri Nusantara (PPSN) Tingkat Kota Parepare, maka berdasarkan penilaian Dewan Juri sebanyak 16 santri dari 3 Pondok Pesantren berhak mengikuti seleksi PPSN Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dengan rincian sebagai berikut: Pontren Al Badar sebanyak 4 orang putri dan 7 orang putra, Pontren Al Mustaqim diwakili 1 orang putra, dan Pontren DDI Lil Banat 4 orang putri.

Kegiatan seleksi PPSN Tingkat Provinsi diselenggarakan oleh Bidang Pendidikan Diniyah (PD) Pondok Pesantren (Pontren) Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Selatan diikuti oleh perwakilan santri 24 Kabupaten/Kota se Sulsel, berlangsung sejak pagi sampai malam, Ahad (29/7/2018).

2 Sangga utusan tiap Kab/Kota mengikuti ajang seleksi PPSN Tingkat Provinsi berkompetisi untuk mewakili Sulsel pada PPSN Tingkat Nasional kelima di Provinsi Jambi yang diselenggarakan pada bulan Oktober mendatang.

Kepala Kanwil Kemenag Prov. Sulsel yang baru saja dilantik tanggal 27 Juli 2018 lalu, H. Anwar Abu Bakar membuka secara resmi acara seleksi PPSN Tingkat Prov. Sulsel di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Model Makassar.

Dalam sambutannya, dia memberikan semangat kepada para peserta dan berpesan agar santri pondok pesantren tidak hanya unggul pada pelajaran Agama, tapi juga harus unggul pada pelajaran umum.

Meski penampilan peserta dari Parepare menempati urutan ke-22, namun mereka tetap semangat mengikuti seleksi. Hal ini tidak terlepas dari dukungan semua pihak, termasuk motivasi dari Kepala Kantor Kemenag Parepare saat penutupan seleksi Tingkat Kota Parepare di Lapangan Binalipu yang berpesan “jangan merasa ingin mengalahkan orang lain, tapi bagaimana menampilkan yang terbaik serta berikhtiar terhadap hasil”.

Kepala Seksi (Kasi) PD Pontren, Hamka, S.Pd beserta staf, Nursia, S.Ag, Dr. Bustanul Iman, serta Pembina Pramuka Pontren Al Badar, Rusman Madina, S.Ag., M.Ag dengan setia memberikan semangat kepada peserta sampai acara selesai.(abl/nb)

 

 


Daerah LAINNYA