22 TKA/TPA Meramaikan Gema Muharram

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Tanrutedong (Inmas Sidrap) - Hari kedua pelaksanaan Gema Muharram di KUA Kec. Dua Pitue berjalan lancar dan sukses. Pada hari ahad, 29 September 2019 dilombakan lagi 3 kategori lomba yaitu lomba Tadarrus, hafalan doa sehari hari dan hafalan surah surah pendek. Setelah  hari pertama melaksanakan  lomba Adzan dan Lomba bacaan dan praktek shalat dan dilanjutkan dengan penutupan.

Adapun dewan hakim pada pelaksanaan gema Muharram ini melibatkan langsung para penyuluh  Kec. Dua Pitue yang dikoordinir langsung oleh Muh. Sirajuddin PS , S. PdI. Setelah merekap hasil lomba yang diikuti oleh 22 TKA/ TPA sederajat Sekecamatan Dua Pitue maka TPA Al  Hidayah dari Desa Padangloang yg meraih juara Umum 1 .

Kepala KUA Dua Pitue M.Syukri, S. Ag saat menutup acara mengatakan sangat bersyukur karena acara berjalan sesuai dengan harapan bersama. Lanjut beliau mengatakan berinisiatif untuk mengadakan Wisuda Santri sekecamatan Dua pitue. Tentunya hal ini akan bisa terlaksana dengan adanya kerja sama dengan pendamping dari TKA / TPA dan tentunya segenap Penyuluh serta Pihak pihak lainnya.

Selanjutnya A. Muh. Rizal sebagi Ketua Panitia juga sebagai ketua DPK BKPRMI berterima kasih kepada semua panitia dan peserta dan pembina TKA / TPA atas kerja samanya dalam  acara gema Muharram ini.(oda/ah)


Daerah LAINNYA