Baraka (Inmas MTsN 1 Baraka) Penerimaan peserta didik baru (PPDB) MTsN 1 Enrekang Tahun Ajaran 2018/2019 telah usai di laksanakan dengan batas pengembalian Formulir pada hari Sabtu tanggal 9 Juni 2018 yang bertepatan pada Hari ke 24 Bulan suci Ramadhan 1439 H dan dengan waktu yang sama tersebut adalah pelaksanaan Test bagi calon peserta didik baru.
Pada pelaksanaan test kali ini ada 3 jenis materi yang di ujikan kepada calon peserta didik baru yaitu: Membaca, menulis dan mengaji (Baca tulis Al-Qur'an) dengan Jumlah keseluruhan calon anak didik baru yaitu 325 yang terbagi dari dua kelas yakni kelas Baraka sebanyak 268 dan pada kelas banti berjumlah 57 siswa dan siswi.
Kepala madrasah H. Ambo Tuwo, M.Ag yang juga selaku Penanggung jawab kegiatan memaparkan bahwa Test ini bertujuan untuk meningkatkan kwalitas madrasah menjadi berkarakter, unggul dalam prestasi dan mengukur kemampuan siswa utamanya baca tulis Al-Qur'an serta menindak lanjuti program pemerintah bahwa di Kab. Enrekang bebas dari buta huruf Al- qur'an.
Menurut ketua panitia Penerimaan Peserta didik baru, Rahmaniah, M.Pd yang juga selaku Wakabid kesiswaan MTsN 1 Enrekang menginformasikan bahwa pengumuman hasil tes bagi calon peserta didik baru Tahun Ajaran 2018/2019 pada tanggal 25 Juni 2018. Hasil tes ini yang akan menjadi penentu kelulusan bagi calon peserta didik nantinya untuk bisa di nyatakan sebagai anak didik baru pada MTsN 1 Enrekang. Ayo Madrasah, Madrasah Hebat Bermartabat...! (tkbir,bob)