APRI Gowa

37 Penghulu di Gowa Berkumpul Lanjutkan Pembelajaran SIK dan e-Dupak

Kakankemenag Gowa membuka Bimtek SIK dan e-Dupak

Somba Opu (Humas Gowa). Pelaksanaan Bimbingan Teknis penggunaan Aplikasi Sistem Informasi Kepenghuluan (SIK) dan e-Dupak Penghulu (tingkat lanjutan) yang digelar oleh APRI Gowa berlangsung di Aula Dewi Sri, Selasa (13/9/2022). Tampak para penghulu se-Kabupaten Gowa antusias mengikuti bimtek tersebut.

Sistem informasi kepenghuluan ini dikembangkan untuk memudahkan dalam melakukan pendataan dari semua penghulu yang ada di Indonesia dan data pernikahan secara online serta dapat digunakan untuk menjadi salah satu sumber informasi kepenghuluan dan pernikahan.

Mengawali kegiatan itu, Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Gowa, H. Aminuddi memberikan arahan kepada para fungsional penghulu, bahwa untuk kenaikan pangkat perlu ketekunan untuk memahami Aplikasi SIK e-Dupak tersebut sehingga memudahkan dalam pengurusan kenaikan pangkat khususnya fungsional Penghulu.

Salah satu unsur utama kenaikan pangkat fungsional penghulu adalah pengembangan profesi. Bagi yang bisa memenuhi ini maka bisa mendapatkan nilai tinggi, meskipun ini sedikit sulit,  tapi bisa membawakan materi, membuat makalah dan keterampilan lain bisa tercapai. "Sesuatu yang kita ciptakan, kita seminarkan dan kita publikasikan, maka tinggi nilainya dalam pengumpulan Dupak," ungkap Aminuddin.

Hal penting lainnya dalam Fungsional Penghulu menurutnya, adalah kompetensi tekhnis dan kompetensi manajerial agar bisa melaksanakan tugas penghulu yang termanage dengan baik. Dan yang terakhir dalam fungsional kepenghuluan adalah kompetensi sosial yang mengharuskan berinteraksi dan bersosialisasi.

Mengakhiri arahannya Aminuddin memberikan pesan ke penghulu khususnya yang mendapatkan amanah menjadi kepala KUA. "Karena kepala KUA sebagai manajer agar melaksanakan tugas berdasarkan aturan, itu sangat mutlak, tolong aturan-aturan kita patuhi, salah satu contohnya adalah turun langsung menikahkan dan terkait dengan pengawasan pernikahan," tegas Aminuddin.

Bertindak selaku pemateri dalam kegiatan tersebut yakni Ahmad Jazil, yang juga adalah Kepala KUA Kecamatan Manggala Kota Makassar.(Qq/OH)


Daerah LAINNYA