8 Siswa MAN 1 Bone Ikuti Kompetisi OSN

MAN 1 Bone yang turut berpartisipasi dalam kompetisi OSN ini mengirimkan delapan peserta didiknya berkompetisi di hari pertama.

Watampone, (Humas Bone) - OSN atau Olimpiade Sains Nasional adalah kompetisi yang diselanggarakan oleh PUSPRENAS (Pusat Prestasi Nasional) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. OSN menjadi kompetisi rutin yang diselenggarakan setiap tahun untuk membangkitkam semangat dan daya kompetisi peserta didik sekaligus untuk memfasilitasi minat dan bakat mereka untuk mencapai prestasi terbaik di bidang Sains. 

Kompetisi OSN dimulai dengan seleksi tingkat kabupaten/kota untuk mendapatkan peserta didik terbaik di setiap kabupaten/kota untuk selanjutnya berkompetisi di tingkat provinsi hingga nasional bahkan sampai tingkat internasional. Hal ini sesuai dengan tujuan PUSPRESNAS yaitu untuk melakukan penjaringan dan pembinaan kepada calon peserta Kompetisi Tingkat Internasional.

Dengan mengangkat tema "Sains Pulihkan Negeri", Kompetisi OSN tingkat kabupaten mulai dilaksanakan pada Selasa (24/05/22). Adapun mapel yang diperlombakan di hari pertama yaitu Fisika, Geografi, Ekonomi dan Biologi. 

MAN 1 Bone yang turut berpartisipasi dalam kompetisi OSN ini mengirimkan delapan peserta didiknya berkompetisi di hari pertama. Mereka antara lain Andi Widia Putri Ramadhani, Andi Puja Dwi Khaerunnisa, Muh. Ryan Reynaldy R. dan Muh. Rusyaid Ashar pada Mapel Fisima, Eka Putri Julianti Mapel Ekonomi, Muh. Rifki Ar-Rahman Mapel Geografi dan Maydina Zhafirah dan Alyah Awaliah Mapel Biologi. 

Kedelapan peserta ini mengerjakan soal dengan tertib di Lab. komputer MAN 1 Bone mulai Pukul 09.00 s.d Pukul 12.00 WITA didampingi oleh proktor. Kesempatan menjadi peserta OSN merupakan pengalaman bagi peserta didik MAN 1 Bone untuk menguji kemampuan akademik mereka di bidang sains. 

Dengan turut berpartisipasinya MAN 1 Bone dalam kompetisi OSN diharapkan menjadi motivasi bagi peserta didik lain untuk berprestasi dan membanggakan madrasah. (Rini/Syukur/Ahdi)


Daerah LAINNYA