Parepare, (Humas Parepare) - Program kerja Pengurus Palang Merah Remaja (PMR) Wira Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Parepare periode kepengurusan 2023-2024 rupanya tidak hanya fokus seputar internal madrasah.
Faktanya jelang demisioner, sejumlah Pengurus dan Anggota PMR Wira madrasah tersebut berkunjung ke satuan pendidikan penyandang disabilitas, Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Kota Parepare. Kunjungan ini dimaksudkan menyalurkan bantuan kepada 50 Siswa SLBN sekaligus realisasi program kerja.
Aksi sosial kemanusiaan PMR Wira MAN 2 Kota Parepare ini berlangsung pada Rabu, 14 Agustus 2024 dan disambut baik oleh segenap pemangku kepentingan SLBN Kota Parepare. Dalam kunjungan itu, Faisal Syarief sebagai salah satu Kepala Sekolah menyambut baik dan berterima kasih atas bantuan PMR Wira MAN 2 Kota Parepare kepada 50 Siswa SLBN yang meliputi jenjang SD, SMP, dan SMA.
Semaksud dengan itu, Ketua PMR Wira MAN 2 Kota Parepare mengatakan bahwa maksud dan tujuan aksi sosial kemanusiaan ini dilakukan untuk mempererat silaturahmi, memberikan suportif, dan memahami kebutuhan unik siswa disabilitas tersebut.
"Selain sebagai realisasi program kerja Pengurus PMR Wira MAN 2 Kota Parepare, aksi sosial kemanusiaan ini dilakukan untuk mempererat silaturahmi, memberikan suportif, dan memahami kebutuhan unik siswa disabilitas di SLBN Kota Parepare. Dengan begitu, aksi ini diharapkan meningkatkan kepercayaan diri mereka," kata Sitti Maryam Kyrania Adnan kepada tim redaksi usai melakukan kunjungan.(Adi)