Amanah Pembina Upacara MIN 3 Bone: Ingatkan Kebersihan Lingkungan Madrasah dan Kedisiplinan

Taccipi (Humas Bone)MIN 3 Bone kembali melaksanakan upacara bendera yang berlangsung dengan khidmat di lapangan madrasah. Upacara kali ini dipimpin oleh kordinator sarana dan prasarana, 21 Oktober 2024 Marlina yang bertindak sebagai pembina upacara. Dalam amanatnya, beliau menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan madrasah dan kedisiplinan para siswa.

Di hadapan seluruh peserta upacara yang terdiri dari guru, staf, dan peserdik MIN 3 Bone, Marlina mengingatkan bahwa kebersihan merupakan tanggung jawab bersama. Beliau menegaskan bahwa madrasah sebagai lembaga pendidikan harus menjadi teladan dalam menjaga kebersihan dan keasrian lingkungan. "Kebersihan lingkungan adalah cerminan dari kedisiplinan kita semua. Jika lingkungan madrasah bersih, maka proses belajar mengajar pun akan lebih nyaman dan kita semua dapat berkegiatan dengan lebih baik," ujar Marlina dalam amanatnya.

Selain kebersihan, disiplin juga menjadi pokok utama dalam amanat tersebut. Bapak Ahmad mengingatkan bahwa kedisiplinan dalam berbagai aspek, seperti kehadiran tepat waktu, mengikuti pelajaran dengan baik, dan menaati peraturan madrasah, merupakan kunci kesuksesan dalam pendidikan. "Disiplin bukan hanya datang tepat waktu, tapi juga bagaimana kita menjalankan tugas dan tanggung jawab kita dengan baik," tambahnya.

Dengan adanya amanah tersebut, diharapkan seluruh warga MIN 3 Bone semakin sadar akan pentingnya menjaga lingkungan dan meningkatkan kedisiplinan dalam kehidupan sehari-hari. Madrasah yang bersih dan disiplin bukan hanya akan menciptakan suasana belajar yang kondusif, tetapi juga membentuk karakter para siswa sebagai generasi penerus bangsa yang berkualitas.(Ar/Ahdi)


Daerah LAINNYA