Dampang, (Humas Bulukumba) - Suasana keceriaan dan semangat demokrasi terasa di MTsN 6 Bulukumba dengan kegiatan pemilihan calon ketua Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM). Acara yang berlangsung pada Senin, (25/09/23) di Aula madrasah yang menghadirkan tiga kandidat yang siap bersaing untuk menduduki posisi prestisius ini.
Ketua Panitia Pemilihan Ketua Osim, Satriani menyambut baik antusiasme para siswa MTsN 6 Bulukumba dalam menyambut proses pemilihan ini.
"Pemilihan ketua osim adalah salah satu bentuk pelatihan bagi siswa dalam memahami dan melaksanakan prinsip-prinsip demokrasi, semoga pemilihan ini berjalan dengan lancar dan menghasilkan pemimpin yang berkualitas untuk osim". Ujarnya.
Proses pemilihan ini akan berlangsung kurang lebih 30 menit, Para peserta didik MTsN 6 Bulukumba memiliki kesempatan untuk memberikan suara mereka secara demokratis melalui HP Android masing-masing dalam menentukan siapa yang akan menjadi ketua osim pada masa bakti 2023/2024.
Sementara itu, Kepala MTsN 6 Bulukumba, Ismail mengajak seluruh siswa untuk berpartisipasi aktif dalam pemilihan ini dan memberikan suara mereka sesuai dengan keyakinan dan hati nurani masing masing.
"Suara kita sangat menentukan kemajuan madrasah. Oleh karena itu, gunakan kesempatan ini dengan sebaik baiknya demi kemajuan madrasah kita. Pilihlah dengan hati karena yang dipilih dengan hati akan bekerja dengan hati dan berhati-hati". Ungkapnya. (Nr/ARd)