Aparatur Kemenag Soppeng Bahu Membahu Menata Lingkungan Kantor

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Soppeng, (Kemenag) – Hari Jumat (27/10) dimanfaatkan seluruh pegawai Kementerian Agama Kabupaten Soppeng untuk bersih-bersih lingkungan. Dikomandoi oleh Kepala Seksi PAIS Hj. Andi Barlian Dulung, seluruh pegawai bergerak bahu membahu menata dan membersihkan sampah yang berserakan di halaman Kantor.

Kerja bakti di lingkungan Kantor Kemenag Soppeng memang menjadi rutinitas setiap hari Jumat. Hal ini disamping untuk menata lingkungan kantor agar tetap bersih dan indah, juga dijadikan sebagai sarana untuk menjalin kekompakan antar sesama aparatur kemenag.

Kasi PAIS yang juga tim pembina UKS Kabupaten Soppeng mengatakan, sebagai ASN Kemenag kita tidak saja melaksanakan tugas rutin, tetapi juga berperan serta dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, ujarnya.

Tampak para pegawai sangat antusias menyapu, merawat bunga, sampai membersihkan parit atau selokan yang tersumbat di depan ruangan. (afr)


Daerah LAINNYA