Apel Pagi, Bahas Non ASN Hingga Penyelesaian Calon Jemaah Haji Bone

Watampone, (Humas Bone) – Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bone melaksanakan apel pagi rutin setiap awal pekan sebagai wujud kedisiplinan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT). Apel pagi ini dilaksanakan di halaman Kantor Kemenag Bone, Senin (11/11/2024). Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubag TU) Kantor Kemenag Bone, H. Ahmad Yani bertindak sebagai pembina apel.

Apel pagi tidak hanya menjadi momen penyampaian informasi dari pimpinan, namun juga sarana bagi pegawai untuk menerima motivasi kerja. Dalam apel tersebut, petugas pembacaan kode etik pegawai Kemenag untuk mengingatkan seluruh pegawai agar senantiasa menjalankan tugas sebagai abdi negara dengan sikap yang benar dan berhati-hati.

Selain itu, petugas apel juga menyebutkan Lima Nilai Budaya Kerja Kemenag dan diikuti peserta apel, yang bertujuan memastikan aparatur Kemenag melaksanakan tugas dan fungsi mereka dengan baik, serta menghindari pelanggaran.

Apel pagi dihadiri oleh para Pejabat Pengawas, Pengawas Madrasah dan Pendidikan Agama Islam (PAI), serta ASN dan PTT di lingkungan Kemenag Bone. Dalam amanatnya, Kasubag TU H. Ahmad Yani menyampaikan bahwa sebanyak 384 tenaga Non-ASN Kemenag Bone telah mengikuti pengimputan data dan berhasil submit untuk seleksi Calon ASN PPPK. "sesuai dengan jadwal, hari ini merupakan hari terakhir pengumuman hasil seleksi administrasi, mudah-mudahan semuanya lolos dan slanjutnya akan mengikuti seleksi Kompetensi yang akan berlangsung awal Desember mendatang,” ujarnya.

H. Ahmad Yani juga berharap agar para calon ASN dapat melalui proses tes kompetensi dengan baik, sehingga mereka bisa bergabung di Kemenag sebagai ASN yang mengenakan seragam Korpri. Ia pun berpesan. “Upayakan langkah awal atau star awal  diperbaiki, karena langkah selanjnya sangat ditentukan oleh langkah awal ini. mohon diperhatikan kedisiplinan, baik disiplin waktu maupun disiplin kerja. kedisiplinan harus terus dilatih sehingga menjadi sebuan kebiasaan, jangan bekerja hanya karena ada pengawasan pimpinan, tapi kita bekerja karena memang itu menjadi tugas dan tanggung jawab kita,” tegasnya.

Pada kesempatan itu juga, ia menyampaikan bahwa, pada Jumat mendatang, setelah senam pagi, seluruh pegawai akan melakukan kegiatan bersih-bersih di ruang kerja masing-masing.

Menyinggung soal haji, H. Ahmad Yani yang juga menjabat sebagai Plt. Kepala Seksi Haji dan Umrah menyampaikan bahwa kuota haji untuk Kabupaten Bone sebanyak 710 orang, namun sampai saat ini masih ada calon jemaah haji yang belum melapor. “Kami harapkan bapak ibu dapat menyampaikan kepada warga yang bersangkutan untuk segera melapor dan menyelesaikan administrasinya,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan bagi yang ingin menjadi petugas haji, baik  ketua kloter maupun pembimbing ibadah, bahwa pendaftaran masih terbuka sampai tanggal 15  dan semua harus submit pada 15 November 2024. (ahdi)


Daerah LAINNYA